Muba,||DetikNews86.com -Kelurahan Ngulak, Kecamatan Sanga Desa Kabupaten Musi Banyuasin, Sumsel. menerima kunjungan kerja dari Jon kenedi S IP Wakil Ketua 1 DPRD Muba bertempat di Balai pertemuan Kantor kelurahan Ngulak, Senin,14/02/2022.
Kehadiran wakil ketua 1 DPRD Muba Jon kenedi S IP di kelurahan Ngulak ini menjadi suatu kesempatan bagi masyarakat kelurahan Ngulak, untuk menyampaikan berbagai keluhan dan aspirasi yang selama ini menjadi harapan terpendam yang belum tersampaikan.
Juga dalam kesempatan kunker tersebut, cukup memberikan ruang bagi Lurah kelurahan Ngulak Zulham S IP untuk menumpahkan segala uneg-uneg yang selama ini menjadi perhatian utama kelurahan Ngulak dan yang sudah cukup lama di perjuangkan, namun belum mendapatkan perhatian dari pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin.
Dalam kesempatan itu Zulham S IP menyampaikan suatu kebanggaan tersendiri bagi masyarakat kelurahan Ngulak yang mendapatkan perhatian khusus dari Waka 1 DPRD Muba, untuk memilih kelurahan Ngulak sebagai tempat kunjungan kerjanya dan terima kasih atas kunjungan ini.
Dalam kesempatan itu juga, Zulham menyampaikan bahwa ada beberapa permohonan bantuan dari kelurahan nya yang sampai saat ini belum terealisasikan. terkhusus untuk infrastruktur jalan yang menghubungkan kelurahan Ngulak ke kecamatan Plakat Tinggi, yang sudah mengalami kerusakan parah dan sekarang sering terjadi insiden kecelakaan karena jalan sudah pecah dan terbelah serta licin.
Zulham pun berharap dengan adanya kunjungan kerja Waka 1 DPRD Muba Jon kenedi S IP ini, dapat membawa dan memperjuangkan aspirasi masyarakat nya, sehingga kedepannya kelurahan Ngulak akan mendapatkan perhatian dari instansi terkait pemerintah, sehingga segala apa yang masyarakat usulkan dapat di bantu dan di realisasikan.
Menanggapi perihal permohonan bantuan yang dikeluhkan oleh warga kelurahan Ngulak, Jon kenedi S IP mengatakan kalau kehadiran dirinya di kelurahan Ngulak ini, memang sengaja untuk mendengarkan secara langsung aspirasi masyarakat,dan akan sepenuh hati akan membawa dan memperjuangkan kepentingan masyarakat.
silahkan di buatkan proposal nya dan serahkan kepada saya dan nantinya akan kita perjuangkan di DPRD, pungkas Jon.
lanjut Jon kenedi, sengaja saya datang dengan membawa perwakilan OPD terkait kabupaten Musi Banyuasin agar dapat ikut mendengarkan juga apa saja yang perlu menjadi perhatian dan terjadi di tengah tengah masyarakat muba.
Hadir dalam acara kunker Waka 1 DPRD Muba kali ini para perwakilan OPD Muba, Camat Sanga Desa yang di wakili kasi trantib Ahmad Yani, Yohan Wiranata SH Kapolsek Sandes dan jajarannya, beberapa kepala desa tetangga dan tokoh masyarakat dan pemuda Sandes(Mus)