Polsek Jangka Buya Intensifkan Patroli Guantibmas di Pesisir Pantai

Share artikel ini

DETIKNEWS86.COM | PIDIE JAYA

Polsek Jangka Buya Polres Pidie Jaya terus meningkatkan langkah antisipasi terhadap potensi gangguan kamtibmas di wilayah pesisir pantai dengan melaksanakan Patroli Guantibmas. Kegiatan ini dilaksanakan di wilayah pasi Aron, Minggu (21/1/2024)

Selain melibatkan petugas dalam patroli, Polsek Jangka Buya juga aktif menyelenggarakan sosialisasi tentang Kamtibmas.

Tujuan dari sosialisasi ini adalah memberikan pemahaman kepada masyarakat sekitar mengenai pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah pesisir pantai.

Patroli dialogis ini utamanya bertujuan memberikan kenyamanan kepada masyarakat sekaligus memberikan penyuluhan terkait kamtibmas di kawasan pesisir pantai.

Kapolres Pidie Jaya, AKBP Dodon Priyambodo, S.H, S.I.K, M.Si, melalui Kapolsek Jangka Buya, Ipda Agusmia, menyampaikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu menjaga ketertiban.

“Kami terus berupaya menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat pesisir pantai. Patroli dialogis ini adalah bentuk komitmen kami untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Jangka Buya,” ungkap Ipda Agusmia.

Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat lebih sadar akan pentingnya kamtibmas dan berperan aktif dalam menjaga keamanan di sekitar pesisir pantai.

Patroli ini menjadi wujud nyata dari upaya bersama untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi seluruh masyarakat wilayah pesisir pantai. Pungkas Kapolsek

[WANISPIJAY]