328 Bilik Suara Pemilu 2024 Sudah Tiba Di Gudang Logistik PPK Kecamatan Banyuasin II 

oleh
oleh
Share artikel ini

Serah terima Distribusi logistik Pemilu 2024 berupa bilik suara oleh  staf KPU Banyuasin, Dedi Haryanto kepada Ketua PPK kecamatan Banyuasin II Suryadi Aryo Sandi di gudang logistik yang berada di Desa Sungsang I, Kecamatan Banyuasin II yang di dampingi oleh Kapolsek Sungsang, IPTU, Ricky Febriean,SH,MH, Danramil 403-02 Sungsang, Serda Arief Setiawan,  Kepala sekretariat PPK, M.Irawan Septiyadi, S.IP,M.Si, anggota panwascam Banyuasin II, Alek, Serta satuan polisi pamong praja kecamatan Banyuasin II. Habib syech.

Banyuasin, detikNew86.Com- Kecamatan Banyuasin II mulai mendapatkan pasokan logistik untuk penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. 

Logistik tersebut berupa ratusan bilik suara yang sudah di berada di gudang logistik Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Banyuasin II di Desa Sungsang I Kecamatan Banyuasin II kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan.

Ketua PPK kecamatan Banyuasin II, Suryadi Aryo Sandi menjelaskan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyuasin sudah mulai melaksanakan pendistribusian logistik.

Kecamatan Banyuasin II mendapatkan jadwal pengiriman logistik, berupa bilik pada hari ini Rabu, (07/02/2024)

“Kami sudah menerima sejumlah 328 bilik suara untuk 82 Tempat Pemungutan Suara (TPS), nantinya setiap TPS akan menerima 4 bilik suara,” tuturnya kepada awak media.

Suryadi mengatakan, distribusi bilik suara dari gudang KPU Kabupaten Banyuasin ke gudang logistik Kecamatan Banyuasin II di angkut dengan 4 (empat ) buah mobil truk dan 3 (tiga) buah mobil pengawas, Sebab, jumlahnya cukup banyak.

“Semua sudah berjalan dengan lancar, belum ada kendala yang yang berarti dalam pergeseran logistik tersebut,” ucap dia.

Selain bilik suara, lanjut Suryadi, logistik lainnya juga akan didistribusikan ke gudang ini, sebelum didistribusikan ke TPS-TPS yang ada di lingkungan. Seperti, surat suara, kotak suara dan logistik lainnya.

“Termasuk, nanti rekapitulasi suara ditingkat kecamatan juga dilakukan sini,” katanya.

Sementara itu, Alex selaku anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam), menuturkan, pihaknya saat ini sedang fokus untuk mengawasi seluruh tahapan Pemilu 2024. Salah satunya, ialah distribusi logistik.

“Selain mengawasi tahapan kampanye, semua kegiatan yang berkaitan dengan tahapan pemilu pasti ada pengawasannya dan juga terkait dengan distribusi logistik,” katanya.

Lanjut , Panwascam harus memastikan seluruh tahapan pendistribusian logistik berjalan dengan baik dan benar.

Menurutnya, hal ini penting dilakukan agar saat pelaksanaan pemungutan suara ataupun pencoblosan bisa berjalan dengan lancar.

“Kalau bilik itu ada kerusakan ataupun ada kekurangan, otomatis kan yang rusak itu tidak mungkin terpakai. Nah nanti kalau pun ada seperti itu nanti bagaimana kita berkoordinasi dengan PPK,” tuturnya.

(Hamkah)