Usai Dilantik Sebagai Anggota DPRD PROVINSI Jawa Barat, irfan Haeroni Rencanakan Program Kerja.

Share artikel ini

Detiknews86.com || Bandung – Sebanyak 120 anggota DPRD Provinsi Jawa Barat periode 2024-2029 dilantik di Gedung Merdeka, Kota Bandung, pada Senin (2/9/2024) pagi dalam Rapat Pripurna Istimewa DPRD Jabar.

Salah satu anggota DPRD Jabar Irpan Haeroni SM. mengatakan, banyak pekerjaan rumah yang harus dilakukan kedepan seperti  rencana pemekaran DOB (Daerah Otonomi Baru) yang sudah ada dalam RPJMD

“Soal rencana pemekaran Daerah Otonomi Baru (DOB) yang ada di dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD),”ujar wakil rakyat dapil pemilihan Kabupaten Bekasi, Senin (02/9/2024).

Lanjut Irpan Haeroni, masih banyak yang mesti di kerjakan khususnya di Kabupaten Bekasi , karena memang periode sebelumnya belum terselesaikan”Ungkapnya

Irpan juga menambahkan salah satunya adalah Rutilahu , tata ruang , karena sepantauan saya banyak yang belum terkontrol dan ini yang akan menjadi salah satu prioritas kita semoga DPRD Kabupaten Bekasi juga ikut mendukung.

Untuk bidang pertanian dan pesantren implementasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 9 Tahun 2023 Tentang Fasilitas Penyelenggaraan Pesantren dan Bidang Pertanian. Irpan berharap 120 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Jabar periode 2024-2029 yang akan sudah dilantik melanjutkan program kerja DPRD dan mengawal  kebijakan pemerintah provinsi Jawa Barat yang sudah berjalan, pungkasnya.

 

Pj