DetikNews86.Com – Jiwa sosial dan heroik tidak bisa hilang dan dipungkiri, Kapolres Samosir Bersama dengan ajudannya, saat beliau melintas, menuju arah mapolres samosir, memberikan pertolongan pertama kepada korban laka lantas yang terjadi di Desa Dos Roha Kec.Simanindo Kab.Samosir sekira rabu mala pukul 21.00 Wib.
Saat itu, Kapolres Samosir baru tiba di Kab. Samosir usai melaksanakan Tugas Dari Polda Sumut, disaat melintas di Jl. Umum Simanindo Desa Dosroha Kec. Simanindo, melihat dua unit sepeda motor terletak dijalan, 2 orang perempuan dan 1 orang laki-laki terbaring dijalan lalu Kapolres Samosir dan Adc berhenti. Kamis (10’3’22)
Dilokasi, Kapolres Samosir Melihat dua orang perempuan sedang meraung kesakitan dan terdapat luka gores di dahi, lengan tangan dan kaki yang selanjutnya Kapolres Samosir memboyong kedua orang perempuan tersebut ke Puskesmas Simarmata untuk dilakukan pertolongan.
Kedua perempuan tersebut adalah Nova Situmorang (33 Tahun, Wiraswasta, Sidabagas Desa Dosroha Kecamatan Simanindo Kab. Samosir), Agnes Manihuruk (20 tahun, Karyawan Swasta, Sidabagas Desa Dosroha Kec. Simanindo Kab. Samosir),
Sedangkan Laki-laki yang ikut laka, berada dilokasi kejadian karena tidak mau dibantu perobatan yang lebih memilih duduk dikedai dekat lokasi kejadian yang dilanjutkan pemeriksaan dari unit Laka Sat Lantas Polres Samosir (sesuai printah kapolres samosir).
Usai pelaksanaan pemeriksaan luka, kepada Sdri Nova Situmorang dan Agnes Manihuruk diantarkan kerumah masing-masing menggunakan kendaraan dinas Double Cabin Polres Samosir.
Saudari nova saat dikonfirmasi, dirumah sakit mengatakan “Sangat-sangat berterima kasih kami sama bapak kapolres itu, kami tidak tau kalau bapak itu kapolres samosir, sangat baik dia memeperlakukan kami ,apa yang beliau perbuat dengan anggotanya sama kami, semoga menjadi amalan baik” tuturnya haru. {Tasna}