Kurangi Masalah Kekumuhan dan Kepadatan Penduduk, Menteri AHY resmikan Program Perbaikan Rumah dan Konsolidasi Tanah Vertikal Rumah Susun Cinta Damai di Jakarta Pusat

Share artikel ini

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) meresmikan Program Perbaikan Rumah dan Konsolidasi Tanah Vertikal Rumah Susun Cinta Damai. Program yang terealisasi atas kerja sama Kementerian ATR/BPN, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, dan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia ini diluncurkan guna mengurangi permasalahan _backlog_ rumah hunian, kekumuhan, serta kepadatan warga di DKI Jakarta.

“Konsolidasi Tanah Vertikal ini termasuk program perbaikan rumah yang terkategori kumuh. Kalau tadi kita lihat foto sebelum diperbaiki memang sangat merisaukan hati kita, tapi inilah permasalahan dan tantangan yang dihadapi oleh Jakarta, kota besar dan kota padat penduduk lainnya,” kata Menteri AHY dalam sambutannya di lokasi peresmian di Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat pada Jumat (27/09/2024).

Humas Kantor BPN Kudus