Manado,Sulut – Detiknews86.com, Kontingen Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Talaud tiba di Manado, Minggu (5/1), untuk mengikuti Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) di Lingkungan Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Sulawesi Utara Tahun 2025.
Menurut Kakan Kemenag Talaud, Suratno, S.Ag., M.AP, kontingen berjumlah 28 orang dan akan mengikuti beberapa cabang olahraga juga seni yang dilombakan.
“Alhamdulillah, kita telah tiba di Manado. Meski perjalanan laut memakan waktu 14 jam, saya berharap semangat kontingen tetap berkobar dan memberikan yang terbaik,” ujar Suratno.
PORSENI ini digagas oleh Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Sulut, Drs. H. Ulyas Taha, M.Pd, bertujuan memeriahkan Hari Amal Bakti Kemenag RI ke-79 dan mempererat silaturahmi pegawai Kemenag di Sulawesi Utara. Pelaksanaan PORSENI akan berlangsung di Asrama Haji. (Talia)