Karang Taruna Tunas Putra Giat Bersih-Bersih Sampah Dan Rumput Di Wilayah Jalan Desa Sriamur

oleh
oleh
Share artikel ini

Karang Taruna Tunas Putra Giat Bersih -Bersih Sampah dan Rumput di Wilayah Jalan Desa Sriamur


Bekasi||Jabar||DetikNews86.Com
Semangat para pemuda yang tergabung di dalam Karang Taruna Tunas Putra Desa Sriamur patut mendapat acungan jempol, mereka sangat bersemangat menggelar bakti sosial membersihkan sampah dan rumput di wilayah Jalan Desa Sriamur Kecamatan Tambun Utara Kabupaten Bekasi,Minggu (29/05/2022).

Midih/Medel Ketua Karang Taruna Tunas Putra Desa Sriamur mengatakan menggelar baksos (bakti sosial) bersih-bersih sampah dan rumput di wilayah jalan Desa Sriamur. Pada aksi itu, Karang Taruna Tunas Putra membabat rumput dan mengambil sampah dari ruas jalan

Mereka bahu-membahu secara bergantian memotong rumput yang menjalar ke badan jalan serta menutup bagian pinggir jalan. Para pemuda tersebut memotong habis rumput-rumput yang mengganggu pengguna jalan atau dijadikan tempat bersarang binatang berbahaya seperti ular dan kalajengking.

“Dalam aksinya, anggota Karang Taruna Tunas Putra menggunakan pemangkas rumput dan alat potong seperti parang, cangkul,dan kored. Berkat kerja keras mereka, dalam sekejap ruas jalan benar-benar terbebas dari rumput dan menjadi bersih,”ucap Midih/Medel

Sementara itu Kepala Desa Sriamur Eman, mengatakan kepada awak media faktaliputan.com,”Mengapresiasi kegiatan para pemuda yang tergabung di dalam karang Taruna Tunas Putra ini.Luar biasa, berbekal kesadaran untuk menjaga kebersihan lingkungan dan pemeliharaan infrastruktur, para pemuda berhasil membebaskan ruang jalan dari rumput dan sampah

“Saya merasa bangga dengan tumbuhnya kesadaran untuk menjaga kebersihan di kalangan para pemuda. Karang Taruna Tunas Putra yang telah memberikan contoh dan keteladanan tentang pentingnya kerja sama masyarakat dengan pemerintahan,”ujar Kades Sriamur Eman.

Lanjut Kades Sriamur Eman.Semangat pengabdian dan kerja sama seperti ditunjukkan oleh para pemuda Karang Taruna Tunas Putra Desa Sriamur harus terus dijaga untuk meningkatkan tradisi gotong royong.

“Mudah-mudahan,kegiatan baksos yang digelar Karang Taruna Tunas Putra tersebut mendatangkan keberkahan bagi warga Desa Sriamur,dengan gerakan seperti itu dapat tumbuh terus, semangat para pemuda menjadi contoh bagi masyarakat lainnya,ā€¯pungkasnya Kades Sriamur. Eman.

“Rudi”