Sat Lantas Polres Dompu Gencar Patroli Blue Light & Berikan SIM Gratis Ke Lima Pemohon Yang Lahir 1 Juli.

Share artikel ini

DetikNews86.com, Dompu.NTB.- Momentum hari bhayangkara ke 76 tahun 2022 ini seabrek kegiatan yang sudah di lakukan oleh institusi Kepolisian mulai dari tingkat pusat sampai Daerah dalam wilayah hukum NKRI. Untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif dimalam hari, Polres Dompu melalui Satuan Lalu Lintas melaksanakan Patroli Blue Light dan himbauan Protokol Kesehatan yang dilaksanakan di seputaran wilayah hukum Polres Dompu serta memberikan SIM gratis Kepada lima pemohon yang lahir pada tanggal 1 Juli bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang ke 76, Rabu (29/06/2022). Pukul 21.00 WITA.

Kapolres Dompu AKBP Iwan Hidayat, S.I.K melalui Kasat Lantas AKP Hermansyah, S.Sos saat di konfermasi awak media mengatakan bahwa, kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi adanya balap liar, mencegah laka lantas, dan membantu masyarakat yang belum memiliki SIM. Dengan kehadiran anggota di malam hari untuk melakukan patroli/ razia akan mencegah munculnya kriminalitas, memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di malam hari serta menumbuhkan kesadaran Pemotor untuk memilki SIM ketika membawa kendaraan di jalan raya, baik roda dua maupun roda empat.

Tambah Hermansyah, manfaatkan kesempatan yang terbatas dan special ini untuk ke lima pemohon agar mendapatkan SIM Gratis dengan prosudur membawa KTP , akte kelahiran yang sah, ikut ujian teori dan praktek serta pemohon yang lahir tepat 1 juli akan di berikan SIM gratis oleh Satuan Lantas Polres Dompu dan bertepatan dengan hari ulang tahun bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli 2022. mendatang. Dan kegiatan ini terwujud atas kerja sama yang solid antara Satuan Lantas Polres Dompu bareng SPBU di jalan lingkar tepatnya di Kelurahan Karijawa Kecamatan Dompu Kabupaten Dompu.

Selain melaksanakan patroli, personil kami juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap tertib berlalu lintas dan patuhi protokol kesehatan walaupun dimalam hari” Ujar AKP Hermansyah.

Di tempat terpisah Kasi Regident  IPDA Putu Mahardika mengatakan, Kegiatan ini bertujuan supaya terwujudnya Situasi Kamseltibcar Lantas yang kondusif di daerah hukum Polres Dompu khusunya pada daerah jalan keramaian dan pada daerah rawan terjadinya kecelakaan lalu lintas dan masyarakat wajib memilki SIM apabila ingin mengendarai kendaraan di jalan raya,dan ketika ada sesuatu yang terjadi di jalan kita sudah di lindungi oleh undang- undang, ulasnya.

“Upaya Mencegah Potensi Laka Lantas dan Fatalitas Korban Laka Lantas serta antisipasi tindak kejahatan di malam hari. Meningkatkan Kewaspadaan terhadap Personel Polres Dompu khususnya pada satuan lalu lintas dalam waktu 1 x 24 Jam setiap harinya dan bagi lima orang yang beruntung yang mendapat hadiah SIM gratis agar dalam mengendarai kendaraan tetap mentaati peraturan lalu lintas serta sebagai rul model bagi pengendara yang lainya, Kata Mahardika.

Ia menambahkan dengan Hasil Pelaksanaan kegiatan Patroli malam dapat berjalan dengan baik, aman dan terkendali serta Memberikan rasa aman kepada masyarakat pada daerah Hukum Polres Dompu, dan situasi arus lalu lintas pada malam hari tetap terpantau lancar dan kondusif. Pungkas Kasat Lantas AKP Hermansyah.

Jurnalis, Rdw/ddo.