Kapolres Samosir Serahkan Hewan Qurban Kepanitia BKM Masjid Al Hasanah Dalam Rangka Idul Adha 1443 H Tahun 2022

oleh
oleh
Share artikel ini

detiknews86.com-samosir sumut-Dalam perayaan Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah Tahun 2022, Kapolres Samosir dan Personil Polres Samosir melaksanakan penyerahan dan Pemotongan Hewan Qurban Kepada Panitia BKM Masjid Al Hasanah dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1443 H / Tahun 2022 bertempat di Masjid Al Hasanah Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir. Selasa (11’07’22)

Acara Penyerahan dan Pemotongan Hewan Qurban  dihadiri Ketua MUI Provinsi Sumatera Utara Ustadz Dr. H. Martua Simanjuntak, Kajari Kab. Samasir Andi Adikawira Putera, SH., MH. Waka Polres Samosir Kompol Togap M Lumban Tobing SH.MH dan Kabagops Polres Samosir Kompol Lengkap Suherman Siregar SH beserta Para PJU Polres Samosir.

Sebelum pelaksanaan pemotongan hewan qurban , terlebih dahulu dilakukan pengecekan kesehatan hewan qurban demi mengantisipasi
adanya virus PMK (Penyakit Mulut Dan Kuku) pada hewan ,yang dilakukan  oleh Dokter Hewan drh. Megawati Aritonang,  dibantu oleh mahasiswa kedokteran dari Universitas Gajah Mada (UGM) yang sedang melaksanakan KKN (Kuliah Kerja Nyata) dikabupaten samosir.

Sebagai panitia pemotongan hewan qurban Ketua BKM Mesjid Al – Hasanah Pangururan H.Hutagalung, Ustadz Hermawan Manik, Jemaah Pengajian An. Nur Medan, Jemaah Masjid Al- Hasanah Pangururan dan Personil Koramil Pangururan.

Dalam arahan dan bimbingan dari Ketua MUI Provinsi Sumatera Utara, Menyampaikan ” Kita mensyukuri nikmat ALLAH SWT, dengan cara yang terbaik ini, berbagi dan menyisihkan rezeki kita”

“Menjalankan perintah agama, dengan baik dan tauladan yang baik”.

“Untuk Polres Samosir, terima kasih atas sinergitasnya dengan para pengurus mesjid dan panitia qurban kali ini, saya melihat hubungan yang baik terjalin sangat harmoni, pertahankan ini semua:.

“Ini lah cikal bakal, pelayanan terbaik untuk masyarakat Indonesia, dimanapun berada tetap menjadi pengayom yang menjalankan perintah dengan sebaik-baiknya, agama mengajarkan kebaikan dan cinta kasih, sekali lagi, saya berterima Kasih kepada Kapolres Samosir dan Kajari Samosir yang bersinergi”. Tutur ketua MUI Sumut.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Samosir mengatakan “Kami Polres Samosir, ikut dalam merayakan idul adha ini, bisa merasakan rasanya kebersamaan “.

“Senang rasanya , kali ini bisa langsung bertemu dengan Bapak Ketua MUI Sumut, terima kasih atas arahan dan bimbingannya semoga Bapak sehat selalu dalam lindungi Tuhan beserta rombongan”.

“Sebagai insan Polri, momentum idul adha kali ini Sebagai landaskan dalam menanamkan nilai – nilai Kasih Sayang, Pengorbanan dan Keikhlasan, Pengabdian Personil guna mewujudkan Polri yang Presisi.” Tegasnya.

Jumlah hewan Qurban yanv diserahkan kepada BKM Masjid Al-Hasanah, Personil Polres Samosir (1 ekor Sapi),Jamaah Masjid Al-Hasanah (3 ekor Sapi), Pengajian An. Nur Medan (5 ekor Sapi), Kajari Kab. Samosir (1 ekor Kambing) dan Jamaah Masjid Al-Hasanah (3 ekor Kambing).

(TBN/RED)