Plt. Sekda Bener Meriah : Jangan coba-coba menggunakan Narkoba

Share artikel ini

DetikNews86, Bener Meriah | Penjabat (Pj) Bupati Bener Meriah Drs. Haili Yoga, M.Si yang diwakili oleh Plt. Sekda Armansyah, SE., M.Si membuka sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Narkoba (P4GN) bagi pelajar,guru dan Non PNS dilingkungan Pemkab setempat di Aula Gedung Empu Beru. Rabu (20-07-2022).

Sosialisasi P4GN yang diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Politik Bener Meriah di ikuti sebanyak 250 pelajar tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) sederjat dengan tema “Melenial Sehat Tanpa Narkoba Menuju Bener Meriah Bersinar (Bersih Narkoba)”

Plt. Sekda Armansyah, SE., M.Si dalam arahannya menyampaikan, generasi yang hebat adalah generasi yang menjauhi narkoba. Dengan generasi muda yang berkualitas maka pembangunan akan berjalan lancar, kesejahteraan rakyat akan meningkat dan Negara pun akan semakin kuat.

“Sosialisasi ini memiliki makna yang sangat penting dalam upaya pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran narkoba di kalangan pelajar, sekaligus sebagai upaya dalam mewujudkan Kabupaten Bener Meriah bebas dari narkoba,”ucapnya.

Diterangkan Plt. Sekda Bener Meriah itu lagi, sebagai orang tua tentunya merasa prihatin terkait penyalahgunaan narkoba oleh generasi muda, karena hal itu dapat menyebabkan generasi muda kita semakin tidak berkualitas. “coba adik-adik renungkan betapa sulitnya orang tua untuk memenuhi kebutuhan anak-anaknya, tapi anak-anaknya tersebut membalasnya dengan menggunakan narkoba, melakukan pergaulan bebas, betapa hancurnya hati orang tua bila hal tersebut terjadi, melalui kegiatan kita saat ini, saya berharap adik-adik untuk menjauhi narkoba, dan jangan coba-coba menggunakan narkoba,”pintanya.

Sementara itu ketua panitia sosialisasi P4GN Yandi Mustika, SE.,M.AP dalam laporannya menyebutkan, tujuan dari kegiatan tersebut adalah sebagai upaya pemerintah daerah Kabupaten Bener Meriah untuk mengantisipasi potensi penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba dan obat atau bahan berbahaya yang dapat menimbulkan dampak buruk bagi generasi muda dan masyarakat.

Selain itu katanya lagi, kegiatan tersebut juga untuk membekali peserta dengan pengetahuan tentang narkoba dan obat atau bahan berbahaya sehingga peserta sosialisasi ini nantinya diharapkan untuk menjadi duta narkoba bagi dirinya sendiri, keluarga, lingkungan, dan masyarakat.

“Peserta kegiatan hari ini seluruhnya berjumlah 150 orang yang terdiri dari pelajar, guru, dan pegawai Non ASN di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Bener Meriah. (KPA)