Lampung Barat.//DetikNews86.com – Semangat gotong royong masih tumbuh subur dan tetap eksis di kalangan masyarakat khususnya di Pekon (Desa) Padang Dalom kecamatan Balik Bukit kabupaten Lampung Barat,
Hal tersebut ditunjukan oleh masyarakat Pemangku Bawang Kunjer, dimana Peratin dan warga bahu membahu, bergotong royong membangun Musholla di Pemangku nya, Rabu (3/8/2022).
Di tengah kegiatan gotong royong Musholla itu, nampak hadir, peratin pekon Padang Dalom, Endra Gunawan, Bhabinsa Serda Taupik dan aparatur pekon Padang Dalom.
Endra Gunawan dalam kesempatan itu mengatakan,” apa yang dilakukannya dengan ikut hadir gotong royong bersama masyarakat tidak mengharapkan pujian atau pun sanjungan, dirinya mengaku apa yang dilakukannya sebagai bentuk stimulan dan memberikan motivasi kepada warganya untuk tetap semangat gotong royong dalam pembangunan Musholla, ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan Endra Gunawan, Musholla pemangku Bawang Kunjer adalah sebagai bentuk wujud Gotong Rotong dan swadaya. Masyarakat secara berswadaya membangun musholla tersebut, baik dari segi pendanaan maupun pekerjaan fisiknya.
“Pekerjaan seberat apapun kalau kita kerjakan bersama-sama akan menjadi ringan, mudah – mudahan pembangunan Musholla ini cepat selesai sehingga masyarakat bisa lebih rajin beribadah dan meningkatkan keimanan dan ketakwaanya kepada Allah SWT,” pinta Endra Gunawan.
Ahmadi, ketua pembangunan musholla Miftahul Jannah di tempat terpisah bertutur kepada awak media,” Alhamdulillah berkat kerja keras dan usaha warga masyarakat pemangku Bawang Kunjer, Musholla Miftahul Jannah sudah berdiri, ini semua berkat gotong royong dan swadaya masyarakat, ucapan terima kasih kepada pemerintah pekon yang telah memberikan dukungan kepada masyarakat untuk kelangsungan pembangunan musholla ini, kami berharap kepada semua pihak untuk kebutuhan material pembangunan musholla Miftahul Jannah ini, tutupnya.
Penulis : Samsun