Jum’at Barokah Polres Lampung Barat Berbagai

Share artikel ini

Lampung Barat//DetikNews86.comDi tengah perekonomian yang sulit saat ini dirasakan oleh masyarakat yang memiliki perekonoman lemah, untuk membantu masyarakat kurang mampu, Polres Lampung Barat, kembali bagikan sembako di Bawang Bakung Pekon (desa) Negeri Ratu Kecamatan Batu Brak kabupaten Lampung Barat, Jumat (19/08/2022).

Kegiatan pembagian paket sembako yang di lakukan Sat Lantas Polres Lambar tersebut langsung di antarkan ke rumah rumah warga agar tepat sasaran.

Nampak hadir dalam acara tersebut, Kapolres Lambar AKBP. Heri Sugeng Prayitno S.IK., MH, Kasat Lantas, IPTU David Pulner, S.H.,Kanit Turjagwali Lantas IPDA Andi Prasetio dan jajaran Satlantas Polres Lampung Barat.

AKBP Heri Sugeng Prayitno S.IK., MH,melalui Kasat Lantas IPDA David Pulner SH menyampaikan,” Pihak Kepolisian turut Berempati dengan apa yang di rasakan masyarakat saat ini, masyarakat ekonomi lemah sangat terdampak dengan pandemic covid 19 yang saat ini belum berakhir, dengan pembagian paket sembako ini mudahan dapat bermafaat bagi saudara saudara kita yang membutuhkan, ujarnya.

“Kegiatan pemberian sembako ini bentuk kepedulian Kepolisian kepada masyarakat, dengan harapan dapat meringankan beban warga di tengah kesulitan ekonominya. “ tambahnya.

Dalam kegiatan pembagian bansos tersebut juga di sampaikan pesan kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol Kesehatan karena adanya covid 19 varian baru yang ada di beberapa wialayah di Indonesia.

“Ini bentuk kepedulian kita pada masyarakat, kita juga menyerap aspirasi dan keluhan masyarakat, semoga kedepannya kegiatan ini dapat di tingkatkan lagi, tutupnya.

Penulis : Samsun