Perpustakaan “SUMBER ILMU” SMPN 2 WINONG Pati  Raih Akreditasi “A”

Share artikel ini

Pati Jateng//detikNews86.com –  Beberapa waktu lalu (Pelaksanaan Maret) Bapak Ibu guru, siswa – siswi SMPN 2 Winong Kabupaten Pati  saling membantu bahu membahu untuk mempersiapkan pelaksanaan akreditasi perpustakaan sekolah setingkat SMP.

Riyanto sebagai Kepala Perpustakaan mengatakan,”d
alam rangka menyusun akreditasi perpustakaan.
karena saat ini, sudah mulai tumbuh kesadaran dari para pembuat kebijakan di sekolah-sekolah untuk menyelenggarakan perpustakaan yang terakreditasi.

Alasannya cukup sederhana, bahwa sudah saatnya sekolah memiliki perpustakaan yang representatif sesuai dengan standar pengelolaan nasional perpustakaan dalam rangka mendukung kelangsungan proses belajar mengajar.

Di beberapa sekolah, pemenuhan akreditasi perpustakaan bisa dianggap sebagai prestasi dan prestise. Mewujudkan perpustakaan sekolah yang representatif dan sesuai standar pengelolaan yang dijalankan oleh pengelola perpustakaan secara profesional dan mendapat dukungan dan kebijakan penuh dari Kepala Sekolah dan pejabat terkait lainnya adalah prestasi yang harus mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak. Dampak dari sebuah prestasi itu adalah prestise, dimana perpustakaan sekolah tersebut menjadi sebuah pusat pengetahuan bagi masyarakat penggunanya/pemustakanya, dan menjadi lembaga acuan bagian bagi perpustakaan sekolah lainnya yang belum menyelenggarakan akreditasi perpustakaan.

Dari sekian peserta yang mengikuti akreditasi perpustakaan , baik itu perpustakaan sekolah SD, perpustakaan SMP, perpustakaan SMA & perpustakaan desa.

Keunikan Perpustakaan “SUMBER ILMU” SMPN 2 WINONG yaitu : Teras Baca, Cafe Baca, Gazebo Baca, Mushola Baca, apresiasi bagi pemustaka, & alat peraga. Karya Inovatif lain yang menjadi unggulan adalah media sosial, aplikasi otomasi. Tak lupa yel-yel “Jamu Gendhong Literasi, “, ucap  Riyanto selaku kepala Perpustakaan.

Perpustakaan “SUMBER ILMU” SMPN 2 WINONG, yang justru di terbilang di sekolah pinggiran berhasil mendapatkan Akreditasi ” A “.tandas Riyanto

Penulis : Yanti