DetikNews86.com-Kutacane | Keberadaan Opriet Jembatan Mamas Desa Lawe Mamas Indah Kecamatan Darul Hasanah Aceh Tenggara di laporkan Jebol mengakibatkan tidak dapat di Lalui Kenderaan Roda Empat mulai pagi ini, Jum’at (7/10/2022)
Kepala Pelaksana BPBD Aceh Tenggara Nazmi Desky melalui Dodi Sukmariga Kabid Rehabilitasi dan Rekontruksi, membenarkan dan menyampaikan Informasi mengenai Ambruknya Opriet Jembatan Mamas di Kute Lawe Mamas Indah.
Jalan ini merupakan jalan Kabupaten yang menghubungkan Kecamatan Darul Hasanah dengan Kecamatan Babussalam Pusat Kota Kutacane dan Kecamatan Lawe Alas.
Ambruknya Opriet Jembatan ini akibat sejak malamnya, Kamis (6/10) intensitas hujan yang tinggi mengakibatkan debet air mamas naik yang mengarah menghantam oprit jembatan sisi selatan mengakibatkan opriet jembatan ini ambruk.
Sehingga mengakibatkan jalan ini tidak dapat di lalui kenderaan roda empat dan sejenisnya, namun masih dapat di lewati pejalan kaki dan roda dua.
“Sebelumnya juga pernah beberapa kali opriet jembatan ini ambruk, dan telah di perbaiki PUPR Aceh Tenggara kini kembali lagi terjadi”, pungkas Dody Sukmariga [Ady]