Ada apa Kapolsek Pining sambangi SMPN 1 Pining

Share artikel ini

DetikNews86.com~Pining | Program Police Go to School menyambangi sekolah yang ada kali ini Kapolsek Polsek Pining sambangi SMPN 1 Pining, untuk berikan arahan kepada siswa dan siswi dan sampaikan beberapa hal penting, Jum’at (25/11/2022) sekira Pukul : 09.00 WIB.

Kepala sekolah menerima dengan senang hati dan berharap dengan pertemuan ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan tentang hukum kepada para siswa.

Kapolsek Pining sampaikan di depan murid dan dewan guru SMPN 1 Pining, “kita terus bersinergritas dengan Dinas Pendidikan dan kepada para siswa/siswi disampaikan tentang viralnya anak sekolah yg menunjang nenek-nenek yang viral di medsos itu contoh yg tidak baik”.

Kapolres Gayo Lues AKBP Efrianza S.I.K melalui Kapolsek Pining IPDA Surya Yusbar, juga memesan kepada kepala sekolah serta dewan guru, harus memperhatikan tingkah laku dari pada murid tersebut.

Kapolsek juga menekankan, “usia remaja merupakan masa peralihan di mana salah satu cirinya adalah emosinya yang belum belum stabil. Oleh sebab itu, Kapolsek berpesan agar rajin belajar, hormati guru serta kedua orang tua serta tingkatkan iman taqwa”

“Selanjutnya beri motivasi agar murid tersebut tetap semangat dalam belajar di sekolah, dan berikan pemahaman atau bahaya tentang Narkoba”, pungkasnya [Malul]