Lampung Barat//detikNews86.com – Sebanyak 76 keluarga penerima manfaat (KPM) Pekon Sukamaju, Kecamatan Lumbokseminung, Kabupaten Lampung Barat terima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap akhir atau periode Oktober, November dan Desember, Kamis (1/12/2022).
Piryan Adrianda Peratin pekon Sukamaju mengatakan,” Alhamdulillah pemerintah pekon Sukamaju dapat kembali menyalurkan bantuan yang bersumber dari dana desa (DD), Untuk bantuan ini pemerintah pekon Sukamaju langsung membagikan bantuan sampai akhir tahun.Pada pencairan ini setiap setiap KPM menerima sebesar Rp900 ribu dari total alokasi 3 bulan untuk periode Oktober, November dan Desember, ujarnya.
Sebanyak 76 KPM menerima bantuan yang dibagikan di balai pekon Sukamaju kecamatan Lumbok Seminung itu.
Piryan juga menambahkan, agar bantuan ini dapat di pergunakan sebaik mungkin, untuk membeli kebutuhan sehari-hari.
“Bantuan ini adalah program pemerintah dalam upaya pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19.
Untuk tahun 2023 mendatang, aturan pemerintah pusat untuk pagu BLT-DD turun di angka maksimal 25 persen dari total dana desa,” tutupnya.
Di tempat yang sama Pendamping Lokal Desa, Fikri Rusli menambahkan,” Program BLT-DD ini merupakan realisasi dari Peraturan Presiden No.104/2021 dan Peraturan Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) No.7/2021, alokasi penggunaan dana desa (DD) pada tahun 2022, dimana 40% alokasi dana desa disalurkan untuk bantuan langsung tunai (BLT).
“Sasaran penerima bantuan ini yakni masyarakat yang terdampak Covid-19, warga lansia, memiliki penyakit menahun serta beberapa kriteria lainnya. penerima BLT-DD juga tidak boleh tumpang tindih dengan penerima bantuan lain, tutupnya.
Penulis : Samsun