DetikNews86.com~Kutacane | Babinsa Posramil Lawe Sumur Serda Hendri bersama rekan Babinsa Jajaran Kodim 0108/Agara menyambangi warga bapak Ardin Supardi SE. yang memiliki usaha sampingan menjual air mineral di Desa Lawe Sumur Baru kecamatan Lawe Sumur Kabupaten Aceh Tenggara, Kamis (08/12/22).
Babinsa Serda Hendri menuturkan ,”Usaha depot air minum isi ulang kian marak dari tahun ke tahun, bisnis satu ini terus menyebar di berbagai kota dan desa.”
Sejak ada usaha depot air, masyarakat menjadi lebih mudah, cukup menenteng botol galon kosong, merogoh kocek Rp4.000 hingga Rp5.000 sudah bisa bawa pulang segalon air.
Dibandingkan dengan air galon yang sudah punya merek, harga air mineral hasil Reverse Osmosis (RO) bisa jauh lebih murah.
Itulah mengapa permintaan akan air minum dalam galon hasil saringan rumahan ini masih diminati menurutnya, meski bisnis depot air minum kian menjamur, minat masyarakat tetap masih cukup tinggi.
Serda Arif juga menambahkan Kebutuhan air minum memang tinggi. Terutama di warkop-warkop. Kita juga tidak menutup mata, bahwa persaingan juga makin ketat. Di sepanjang jalan saja bisa kita lihat ada beberapa depot,” ujarnya
Bapak Ardin Supardi SE, “mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak Babinsa yang sudah singgah dan memotivasi kami mudah- mudahan kedepanya silaturahmi ini akan terus terjalin”, Amiin pungkasnya.
[KPA]