Ditengah keterbatasan Sarpras PORA Aceh XIV, Atlet Atim tetap Semangat meraih juara 

Share artikel ini

DetikNews86.com~Aceh Timur | Ditengah sorotan ketidaksiapan panitia Pekan Olah Raga Aceh (PORA) ke XIV yang digelar di Pidie selama 12 hari, 10 -22 Desember 2022, dalam mempersiapkan sarana seperti venue sirkuit dan pelayanan terhadap peserta/kontingen 23 dari berbagai daerah di Provinsi Aceh. Senin (12/22/2022(

Atlet kontingen Aceh Timur terus mempersiapkan fisik dan mental sesuai jargon ” Semangat Aceh Timur, semangat sang juara”

Sebanyak 23 Cabang Olahraga(Cabor) Aceh Timur telah siap bertanding hingga selesai PORA dengan target membawa kemenangan sebanyak-banyak nya.

Semangat dan antusias Aceh Timur untuk tampil prima dan maksimal tak terlepas dukungan masyarakat dan dorongan Pemerintah Aceh Timur. Hal itu dapat di lihat kehadiran Pj Bupati Ir Mahyuddin selama 2 hari mendampingi xan berbaur bersama para atlet di gelanggang arena pertandingan.

Selain Pj Bupati juga turut hadir pejabat teras lain nya, Sekda T Reza Riski, Kepala BPBD Ashadi dan Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Saiful Basri, kehadiran pejabat daerah selain menjadi support dan memberikan warna tersendiri bagi atlet dan pelatih berbagai Cabor. telah menumbuhkan semangat juang untuk membawa harum nama Aceh Timur di ajang bergengsi yang di gelar setahun sekali.

Selanjutnya peran aktif Ketua KONI Aceh Timur DR.Firman Dandy yang selalu memberikan motivasi dan support kepada para seluruh atlet,

Saat berbincang-bincang dengan awak media di sela sela kesibukan nya, Firman Dandy selalu berharap doa dan dukungan dari semua masyarakat Aceh Timur.

PORA tahun ini kita targetkan medali sebanyak-banyak nya, paling tidak Aceh Timur tetap masuk pada 5 besar, ujar Firman Dandy penuh semangat.

Dengan motto semangat Aceh Timur, semangat sang juara, kita akan berjuang maksimal untuk meraih kemenangan

Insya Allah, berkat dukungan semua pihak, masyarakat, para atlet dan Pemerintah Daerah kita optimis bisa tampil maksimal, Ucap Firman Dandy.

Terkait dengan ketidaksiapan panitia PORA yang menjadi sorotan publik, Firman Dandy menanggapi dengan positif.

“Itu urusan mereka, bagi kita fokus mempersiapkan diri baik fisik maupun mental untuk bertanding meraih kemenangan, pungkas Firman Dandy

[Bayu.H.I]