POLRES KUANSING GELAR KRYD CEGAH GANGGUAN KAMTIBMAS

oleh
oleh
Share artikel ini

TELUK KUANTAN – Detiknews86.com,- Berbagai upaya yang dilakukan dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di tengah-tengah masyarakat, Polres Kuansing melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) dengan melakukan patroli dialogis.

Bertempat di Mako Polsek Kuantan tengah Sabtu (7/1/2023) Malam Sekira Jam 22.00 Wib personil yang terlibat patroli KRYD melaksanakan apel yang di pimpin Oleh PS Kabag Ren Pores Kuansing AKP AKMAL SE dan di hadiri oleh Kapolsek Kuantan Tengah KOMPOL Fridolin Nababn. SH, Kasat Binmas AKP Subagja,KBO Binmas IPTU Elpasbed
KBO Lantas IPTU Muslim,Paur Subbagdalpers SDM IPDA Efrijonson, Personil Gabungan Polres Kuansing dan Polsek Kuantan Tengah sebanyak 50 Personil.

Keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat dapat terwujud apabila ada sinergitas dan kemitraan yang baik antara pihak kepolisian dengan seluruh warga masyarakat yang peduli terhadap lingkungan.

Saat ini situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Kuansing relatif cukup aman, tetapi kita tidak boleh lengah atau terlena dengan keadaan ini, justru kita harus lebih waspada dan pekah terhadap situasi dan kondisi yang senantiasa berubah tanpa kita sadari.

Menurut Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinata SIK MSi Melalui PS Kabag Ren AKP AKMAL SE mengatakan operasi cipta kondisi KRYD ini merupakan operasi rutin dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat dengan sasaran penyakit masyarakat (Judi, miras, sajam) sekaligus sebagai upaya preemtif, Preventif dan Represif dalam mencegah kejahatan.

“Hasil patroli semalam, petugas tidak menemukan indikasi terjadinya tindak kriminalitas. Situasi pada malam minggu kemarin aman, damai, dan kondusif, serta masyarakat masih tetap patuh menjalankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 salah satunya selalu memakai masker,” pungkasnya.

Sumber : Humas Polres Kuansing