KEPULAUAN MERANTI RIAU, detiknews86.com – Aktivis muda Provinsi Riau Ellin Kongkam memberikan penyuluhan Edukasi pada Tiga Sekolah dari Tiga Desa yang berada di Kecamatan Pulau Merbau Kabupaten Kepulauan Meranti, Kamis siang 16 Maret 2023.
Berpetualang selama 12 jam menempuh perjalanan darat dan laut, Youtuber 25 tahun itu mendatangi SMA Swasta Mohd. Yudha Teluk Ketapang, SD Negeri 3 Ketapang Permai dan SD Marginal Sungai Baru Baran Melintang untuk memotivasi para pelajar tentang pentingnya pendidikan bagi anak – anak Indonesia.
Menurutnya, keterbatasan fasilitas untuk belajar, jauhnya jarak tempuh dan keterpencilan daerah tempat tinggal bukanlah penghalang bagi seseorang dalam menggapai cita – cita di masa depan.
“Kita yang mungkin hari ini tidak memiliki sekolah bagus, fasilitas terbatas ataupun jarak tempuhnya jauh dari rumah, jangan sampai menjadikan itu sebagai sebuah halangan. Karena penghalang sesungguhnya adalah tekad, semangat dan kemauan diri yang kalian tidak punya. Sepanjang tekad itu ada, tanamkan dari hari ini target apa yang harus kalian capai”, ungkap Ellin.
Tokoh Millenial suku akit itupun sempat bercerita tentang masa lalunya dalam menuntut ilmu yang dihujani berbagai halangan bahkan sempat terhenti di bangku perkuliahan.
“Kak Ellin yang kalian lihat hari ini, masa lalunya tidaklah lebih baik dari kalian, baik dalam hal ekonomi kehidupan maupun dukungan dari orang terdekat. Karenanya, mulai saat ini perhatikan tentang apa yang harus kalian capai, dan itu hanya akan mampu kalian dapatkan dengan cara belajar”, tutupnya.
(Liputan : Shem)