Warga Binaan Lapas Dompu Mengikuti Ajang STQ Antar UPT di lingkup Kemenkumham NTB.

Share artikel ini

Dompu.NTB.//detikNews86.Com |
Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) pada Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas llB Dompu, mengikuti seleksi perlombaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ), yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTB,senin (27/03/2023) di mulai sekitar pukul 9.30 Wita di aula serba guna Lapas Dompu.

Keterangan Pers Kalapas Dompu menyampaikan, Lomba MTQ tersebut diikuti para warga binaan dari seluruh Unit Pelaksana Teknis Kemenkumham NTB. Seleksi tersebut dilakukan secara virtual pada Senin, 27 Maret 2023 dan di saksikan secara langsung oleh Kalapas Dompu.

Lanjutnya, Kegiatan ini tentunya memiliki banyak manfaat bagi warga binaan salah satunya membina mental melalui bimbingan rohani agar warga binaan dapat kembali diterima oleh masyarakat luas dengan pribadi yang lebih baik dan sudah berubah dengan keadaan sebelumnya, jelasnya.

Pada perlombaan kali ini, alhamdulillah duta/qorih utusan Lapas Dompu meraih Juara 1 yang akan meneruskan perjuangan pada tingkat nasional mewakili Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Propinsi NTB, terang Halik dengan bangga.

Selain itu, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Dompu berharap dengan kegiatan ini mampu meningkatkan ketaqwaan dan keimanan warga binaan, pungkasnya. Jurnalis, Rdw/ddo.