Kapolres Pidie Jaya Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Seulawah.

Share artikel ini

DETIKNEWS86.COM, PIDIE JAYA

Polres Pidie Jaya laksanakan apel gelar Pasukan Operasi Patuh Seulawah Tahun 2023, yang dipimpin langsung Kapolres Pidie Jaya AKBP Dodon Priyambodo, S.H.S.I.K,M.Si yang di ikuti oleh seluruh Pejabat Utama,Perwira dan seluruh personil Polres Pidie Jaya di Lapangan Apel Mapolres setempat Senin. (10/7/2023)

Turut hadir dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Seulawah 2023,yaitu Dandim 0102 Pidie ( yang mewakili ),Dansub denpom IM/1-3 Pidie ( yang mewakili ) Wakapolres Pidie Jaya Kompol Adli, S.H,M.M, Para Kepala Dinas Kabupaten Pidie Jaya, PT.Jasa Raharja Pidie Jaya.

Kapolres Pidie Jaya AKBP Dodon Priyambodo, S.H,S.I.K,M.Si, Membacakan amanat Kapolda Aceh Inspektur Jenderal Polisi Drs. Ahmad Haydar, S.H, MM dengan Tema, Patuh Dalam Berlalulintas Cermin Moralitas Bangsa.

“Keselamatan berlalulintas di jalan raya dan tingkat kepatuhan masyarakat terhadap hukum dan perundang-undangan lalu lintas sangat memprihatinkan, hal tersebut merupakan hal yang kompleks dan tidak dapat ditangani oleh Polri sendiri akan tetapi diperlukan adanya sinergi antar Stakeholder yang ada dalam menemukan akar masalah dan solusi penyelesaiannya secara menyeluruh.” Ujar Kapolres Pidie Jaya dalam amanatnya.

“Pelaksanaan operasi Patuh Seulawah 2023 ini,dalam bentuk Pemeliharaan Keamanan,Ketertiban masyarakat bidang lalulintas yang di dukung instansi terkait, yang akan di laksanakan selama 14 hari, yang di mulai sejak hari ini sampai dengan 23 Juli 2023,di seluruh Provinsi Aceh,” tambah Kapolres

“Apel gelar pasukan ini dilaksanakan bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personil maupun sarana pendukung lainnya, guna mendukung pelaksanaan operasi Patuh Seulawah. Sehingga di harapkan kegiatan operasi tersebut berjalan dengan optimal.” Pungkas Kapolres.

[Wanispijay]