Penguatan materi pembelajaran melalui praktikum

Share artikel ini

DETIKNEWS86.COM, BANGKA SELATAN 

Peserta didik kelas XI 1 SMA Negeri 1 Simpang Rimba hari ini (Senin, 04 September 2023) melaksanakan kegiatan pembelajaran kurikulum merdeka di luar kelas yaitu praktikum Biologi tentang pengamatan sel tumbuhan dan sel hewan sebagai unit terkecil kehidupan dengan menggunakan alat bantu mikroskop.

Kegiatan ini sendiri dilaksanakan di laboratorium Biologi SMA Negeri 1 Simpang Rimba. Laboratorium biologi SMAN 1 Simpang Rimba memiliki fasilitas yang cukup memadai untuk menunjang pembelajaran bagi peserta didik. Ada suasana yang berbeda yang diberikan oleh guru biologi kami, dimana dalam proses pembelajaran biologi setelah kami mempelajari teori kami melaksanakan praktikum untuk melihat dan membuktikan sejauhmana kebenaran dari teori yang telah kami pelajari sebelumnya.

Kegiatan praktikum dilaksanakan selama lebih kurang 3 jam pelajaran yakni di mulai pada pukul 11.15 – 15.00 wib. Kegiatan praktikum sendiri langsung dibimbing oleh guru mata pelajaran biologi yaitu Bapak Robi Pibra S.Pd. Sebelum kegiatan praktikum berlangsung bapak Robi Pibra, S. Pd. menjelaskan kepada kami selaku peserta didik tentang tujuan praktikum, bahan dan alat yang digunakan, cara kerja dan sekaligus memperagakan cara penggunaan miksroskop yang benar untuk memperoleh hasil pengamatan yang akurat. Pada saat kegiatan praktikum berlangsung peserta didik bersemangat dan antusias melakukan pengamatannya.

Robi Pibra S.Pd dalam kesempatan itu mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan praktikum ini yaitu Judul Penelitian : Melakukan Pengamatan Perbedaan Struktur Sel Hewan dengan Sel Tumbuhan sebagai unit terkecil kehidupan. Untuk pengamatan sel tumbuhan menggunakan bawang merah dan untuk pengamatan sel hewan menggunakan epitel mukosa pipi manusia dengan campuran betadine dan metylin blue.

Beliau berharap melalui kegiatan praktikum ini peserta didik dapat merasakan, mengalami dan melihat secara langsung bagaimana bentuk sel itu sendiri dan perbedaan yang mendasar antara sel tumbuhan dengan sel hewan.

Salah satu peserta didik kelas XI 1 Pangeran Apriyansyah mengungkapkan pendapatnya mengenai kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini kepada awak media, ia mengungkapkan jika pembelajaran di IPA dikemas seperti ini tentu pembelajaran IPA lebih mengasyikkan dan menyenangkan dan inilah yang diharapkan oleh peserta didik kelas XI 1 yakni adanya kegiatan pendalaman materi lewat praktikum dan menghindari kejenuhan belajar yang rutin dan padat.

“Saya sangat bahagia banget, pokoknya excited banget kalo soal praktikum seperti ini banyak hal yg aku pelajari gimana cara menggunakan miskroskop yang benar, cara mengatur pencahayaannya, bisa melihat secara langsung Bagimana perbedaan bentuk sel dari tumbuhan dan hewan. Apalagi pada saat praktikum pak Robi Pibra, S.Pd. memberikan tantangan kepada kami semuanya untuk menemukan sendiri bentuk sel tumbuhan dan sel hewan dengan referensi gambar yang sudah disampaikan oleh pak Robi Pibra pada saat kegiatan pendalaman materi. “Pokoknya kegiatan kali ini aku ngerasa so very happy” ungkapnya.

Praktikum hari ini berjalan dengan lancar sesuai dengan petunjuk kerja yang telah dibagikan oleh guru mata pelajaran biologi melalui Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD). Hal ini terlihat dari raut wajah peserta didik yang begitu senang dan bahagia.

[KPA]