Paling Lambat Agustus 2023 BLT Akan Di Terima Warga, Ini Kata Kadissos Budi Syahrial

Share artikel ini
Paling Lambat Agustus 2023 BLT Akan Di Terima Warga, Ini Kata Kadissos Budi Syahrial

ROHIL (RIAU) DETIKNEWS86. COM

Masyarakat Banyak Bertanya Tanya Kapan pemerintah Rohil akan menyalurkan Anggaran Bantuan langsung Tunai( BLT ) Tahun 2023

Merespon keluh kesah masyarakat, dikonfirmasi Kadis Sosial Budi Syahrial menanggapi mengatakan bahwa penyaluran BLT Paling lambat di bulan juli atau Agustus Tahun 2023 oleh Pemerintah kabupaten (pemkab) Rokan Hilir (Rohil)

” BLT paling lambat Juli atau Agustus 2023 akan disalurkan kepada masyarakat terhitung tiga bulan, Januari, pebruari, maret ,Selanjutnya diakhir tahun kembali disalurkan tiga bulan “, Kata Kadis sosial Rohil Budi Syahrial di kantor DPRD Rohil Bagansiapiapi senin (19/6/).

Dikatakan Budi Syahrial, BLT yang akan disalurkan satu bulan sebesar Rp. 250.000 tersebut masing -masing penerima BLT. Rp. 750.000 untu tiga bulan.

Ketika ditanya, kenapa penerima 6 bulan dalam satu tahun, Kadisos Budi Syahrial menegaskan  disebabkan  keterbatasan anggaran daerah makanya penerima hanya sampai enam bulan dalam setahun

” Sudah clear data kemiskinan ekstrem diteken Bupati, kemudian diserahkan ke provinsi riau karena ada beberapa data lama perlu diklarifikasi seperti halnya sudah meninggal juga akan diganti kepada penerima yang lain “, Terang Budi Syahrial

Budi Syarial juga menambahkan bahwa penerima BLT tetap saja mengacu kepada Data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS). (M.Efn)