Muara Enim – (detiknews86.com ) – Pemerintah Kabupaten Muara Enim melantik dan mengambil sumpah sebanyak 265 pegawai yang berasal dari eselon 3 dan eselon 4 dari berbagai OPD dilingkup Pemkab Mura Enim.
Pelantikan dilakukan langsung oleh Pj Bupati Kabupaten Muara Enim Ahmad Rizali di di Balai Agung Serasan Sekundang Rumah Dinas Bupati Kabupaten Muara Enim, Selasa (28/05/2024) sekitar pukul 09.30 WIB.
Diantara yang di Lantik nampak sangat istimewa adalah atas dilantiknya Abi Nurwardani M.Or. sebagai Kepala Bidang (KABID) Pembinaan Sekolah Dasar di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muara Enim.
Sebelumnya, selama beberapa tahun Abi Nurwardani memang merupakan Plt Kabid Pembinaan SD di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pemkab Muara Enim. Namun setelah definitif nya Abi Nurwardani sebagai Kabid Pembinaan SD, banyak ucapan selamat disampaikan kepadanya.
Hal itu dibuktikan dengan banyaknya kiriman Karangan Bunga di Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pemkab Muara Enim di Kawasan Islamic Center sebagai tanda suka cita dan ucapan selamat kepada Abi Nurwardani setelah dilantik sebagai Kabid Pembinaan SD, yang dianggap sudah banyak membawa kemajuan di dunia pendidikan SD di Kabupaten Muara Enim
Ada puluhan papan bunga kiriman dari sekolah – sekolah sebagai luapan kegembiraan setelah Abi Nurwardani definitif sebagai Kabid Pembinaan SD di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muara Enim.
Kabid Pembinaan SD, Abi Nurwardani yang langsung ngantor seusai pelantikan, saat ditemui media ini mengatakan bahwa seorang abdi negara ditempatkan dimana saja adalah sebuah tanggung jawab sebagaimana sumpah jabatan.
Dan ia sangat bersyukur atas dilantiknya dirinya sebagai Kabid Pembinaan Pembinaan SD di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pemkab Muara Enim., karena kata Abi dirinya memang sangat menyukai dunia pendidikan.
Ia pun merasa punya tanggung jawab yang besar untuk memajukan dunia pendidikan SD di Kabupaten Muara Enim.
Abi pun mengucapkan terima kasih atas dukungan dari dunia pendidikan SD, karena menurut Abi kemajuan pendidikan SD tentu saja harus disertakan dengan semangat dan kinerja yang baik dari pengelolah dan pelaksana pendidikan itu sendiri.
” Terima kasih kepada semua, mohon kerjasama dan dukungannya sehingga dunia pendidikan, khususnya pendidikan tingkat SD di Kabupaten Muara Enim semakin baik kedepan,” ucapnya ( Ab)