Adu Kambing Motor Mio M3 VS Mobil Avanza Veloz Di TAA.

oleh
oleh
Share artikel ini

Banyuasin,|| detikNew86.Com-

Tabrakan adu kambing antara motor Mio M3 melawan mobil Toyota Avanza Veloz terjadi di Jalan Palembang -Tanjung Api – api (Banyuasin) tepatnya di KM.62 paret sungai Tengkorak, desa muara sungsang kecamatan Banyuasin II kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan.

Akibat kecelakaan itu, Agus (34) langsung tak sadarkan diri beserta penumpangnya Sumiyati (49) setelah motor Mio M3 yang dikendarai beradu kambing dengan mobil Toyota Avanza Veloz yang dikendarai Riski Oong (22).

Kejadian bermula saat Agus yang saat itu tengah mengendarai motor Mio M3 bernopol BG 3212 JAW, melaju dari arah Palembang ke arah Tanjung Api api.

Karena kurang hati-hatinya agus yang hendak menyalip kendaraan di depannya tanpa memperhatikan kendaraan yang datang dari arah berlawanan Agus Yang tercatat sebagai warga lorong Makmur Rt.02 Rw.01 Desa Sungsang III Kecamatan Banyuasin II Kabupaten Banyuasin Sumsel, Langsung menarik gas karena jarak sudah dekat tabrakan pun tidak dapat di hindarkan lagi,

Daihatsu Grand max yang searah dengannya hendak ia dahului, hingga membuatnya masuk ke jalur kanan jalan.

Namun tak disangka, dari arah berlawanan tiba-tiba muncul Riski, warga Jalan Lumpur IV No.380A Rt.055 Rw.021 Kecamatan Sako Kota PalembangĀ  mengendarai Toyota Avanza Veloz yang berada di jalurnya sendiri.

Tabrakan adu kepala antar sepeda motor Agus dengan mobil milik Riski tak terelakan.

Agus seketika langsung terpental, hingga tak sadarkan diri. Agus mengalami luka memar di kepala, luka memar di wajah dan luka robek di pipi kanan, sedangkan penumpangnya Sumiyati (49) mengalami luka robek di kepala, luka lecet di muka, dan luka lecet di kaki kanan.

“Korban Agus dan penumpangnya Sumiyati tak sempat dilarikan ke RSĀ  Awalnya sempat tak sadarkan diri, korban langsung meninggal di tempat,” terang Kasat Lantas Polres Banyuasin AKP. Indrowono,SH, M.Si, yang di dampingi oleh anggota babinkamtibmas Brigpol Andri Lubis, SH,M.Si, Minggu (19/05/2024).

Mio M3 yang dikendarai Agus jadi ringsek, akibat benturan keras dengan bagian depan mobil milik Riski. Sedangkan mobil milik Riski, hanya rusak di bagian kiri depan saja.

“Korban Riski tidak alami luka, hanya syok saja. Barang bukti sudah diamankan,” sampainya.

(Hamkah)