Air Terjun Lohi Destinasi Wisata Yang Masih Asri Alami Dan Eksotis

Share artikel ini

Namlea , Kab.Buru (Maluku)

DetikNews86.com – Ada sebuah lokasi wisata yang baru dikenal oleh wisatawan lokal yang berada tidak jauh dari lokasi pemukiman masyarakat. (Jumat 18/11/22 )

Namanya air terjun Lohi yang sampai sekarang masih terlihat alami dan asri namun sebenarnya air terjun ini telah lama di nikmati oleh masyarakat Desa.

Yang menjadi unik sumber mata air lohi ini berasal dari bebatuan yang mengalir secara alami , dan membentuk air terjun.

Lokasi ini telah menjadi tempat pemandian oleh wisatawan lokal karena lokasi alamnya yang sangat eksotis.

Masyarakat Kabupaten Buru tiap harinya selalu datang berkunjung ke lokasi wisata air terjun yang terletak di Desa Hatawano Kecamatan Waplau tersebut.

Dengan berbagai kendaraan untuk melihat dari dekat lokasi wisata yang disebut Air Terjun Lohi , masyarakat dari berbagai desa yang ada di Kabupaten  Buru , bahkan dari kota Namlea tiap harinya selalu datang berkunjung kesini.

Menuju ke Destinasi Air Terjun Lohi butuh sedikit perjuangan, karena jarak yang agak jauh dari desa dan akses jalannya masih perlu perhatian sepanjang kurang lebih 200 Meter.

Lokasi air terjun ini cukup menarik untuk dikunjungi, debit air yang mengalir diantara bebatuan dengan ketinggian  sangat deras sehingga menambah keindahannya, kedepan Pemerintah Kabupaten Buru akan membenahi tempat Wisata ini agar lebih menarik untuk dikunjungi.

“ Kedepan kita akan memberikan perhatian khusus terhadap akses jalan menuju Air terjun Lohi ini, dan penataannya harus benar benar diperhatikan agar daya tarik wisatawan yang berkunjung kesini semakin bertambah , ” ungkap Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buru Istanto Setyahadi.

Dan terhadap Pemerintah Desa maupun Kecamatan Istanto mengingatkan agar menyiapkan aturan seperti Perdes yang nantinya akan mengatur tentang pengelolaan Obyek Wisata Lohi ini, termasuk retribusinya agar memiliki kekuatan hukum yang jelas , guna memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat Desa Hatawano sebagai salah satu Desa Wisata di Kabupaten Buru , kata Istanto. ( Bung Forbes )