Akibat Banjir,Satu Rumah Warga di Desa Ngulak Kecamatan Sanga Desa Roboh 

oleh
oleh
Share artikel ini

Sanga Desa Muba Sumsel-DetikNews86.com.

Satu rumah warga di Dusun II Desa Ngulak III Kecamatan Sanga Desa, Jumat 19 Januari 2024, sekira pukul 05.30 WIB roboh akibat banjir. Rumah milik Samunap (75) diduga roboh akibat pondasi tiang rumah yang goyang karena terendam banjir.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Karena saat kejadian Samunap tengah mengungsi di rumah kerabatnya, sementara anak dan menantunya yang berada di dalam rumah cepat melarikan diri keluar rumah.

Pantauan wartawan media di lokasi, nampak warga sekitar mulai mengevakuasi barang korban yang ada di dalam rumah.

Sementara itu satu rumah warga lainnya milik Mina (84) yang berada persis disamping rumah Samunap juga ikut terdampak, dan tinggal menunggu waktu mengalami hal yang sama.

Heri (42) anak dari Samunap menuturkan bahwa saat kejadian dirinya baru saja usai melaksanakan sholat subuh, tiba-tiba saja rumah miliknya berderak dan miring ke arah kiri.

“Kejadian sekitar pukul 05.30 WIB, sesudah sholat subuh saya ngobrol dengan istri. Tiba-tiba rumah berderak-derak(suara kayu pata), dan miring. Saya kaget dan langsung berlari keluar rumah. Kalau ibu saya memang dari beberapa hari lalu sudah mengungsi ke rumah keluarga,” katanya.

Untuk sementara, Heri dan keluarga diungsikan ke Rumah Pangeran Desa Ngulak III atas instruksi pemerintah setempat.

Sementara itu Camat Kecamatan Sanga Desa Hendrik SH MSi membenarkan mengenai kejadian robohnya rumah warga di Desa Ngulak III.

“Iya, saya sudah monitor. Kades sudah saya instruksikan agar segera membantu, sementara pindahkan warga ke tempat aman seperti Rumah Pangeran Sanga Desa. Pihak keluarga Pangeran juga sudah mengizinkan agar rumah tersebut menjadi lokasi pengungsian warga sementara,” tuturnya.(Rn/TD).