ROKANHULU (DETIK NEWS 86) Anggota Bawaslu Provinsi Riau, Amiruddin Sijaya, bersama Anggota Bawaslu Rokan Hulu, Wikki Yuliandra,meninjau pelaksanaan pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024 di Kecamatan Rambah, Jumat (29/11/2024).
Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan proses rekapitulasi berjalan sesuai aturan dan prinsip transparansi.
Pada kegiatan tersebut,Bawaslu Riau Amiruddin Sijaya menekankan pentingnya netralitas seluruh pihak yang terlibat dalam proses pleno. Ia juga mengapresiasi kerja keras panitia pemilihan kecamatan (PPK) yang telah berusaha menyelenggarakan tahapan rekapitulasi dengan baik, meskipun menghadapi sejumlah tantangan teknis.
“Kami hadir untuk memastikan seluruh proses berjalan sesuai prosedur dan tidak ada pelanggaran yang terjadi,” ujarnya.
Pleno rekapitulasi di Kecamatan Rambah berlangsung di aula kantor Camat dan dihadiri berbagai pihak, termasuk saksi dari partai politik peserta pemilu, Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam), dan aparat keamanan.
Proses ini berlangsung tertib, meski sempat ada dinamika saat pembahasan beberapa keberatan dari saksi partai. Namun, semua keberatan tersebut berhasil diselesaikan melalui mekanisme yang telah diatur dalam regulasi.
Hal senada Anggota Bawaslu Rohul,Wiki Yuliandra menyebutkan bahwa pengawasan ketat pada tahapan rekapitulasi ini sangat penting untuk memastikan hasil pemilu dapat diterima oleh semua pihak.
“Tahapan rekapitulasi merupakan salah satu kunci dalam proses pemilu. Kami berkomitmen untuk terus memantau agar tidak ada kecurangan atau manipulasi data,” tegas Wikki.
Selain itu, Bawaslu juga mengingatkan PPK untuk selalu menjaga akurasi dan transparansi dalam pengisian formulir serta penginputan data ke dalam sistem informasi rekapitulasi yang digunakan KPU. Kesalahan sekecil apa pun dapat memicu sengketa hasil pemilu di kemudian hari.
Proses pleno di Kecamatan Rambah dijadwalkan selesai pada hari yang sama, dengan penghitungan melibatkan sejumlah TPS dari beberapa desa di wilayah Kecamatan Rambah. Hingga berita ini diturunkan, rekapitulasi masih berlangsung, dan situasi tetap kondusif berkat pengawalan ketat dari pihak kepolisian dan TNI.***