Berikan Makanan Tambahan Kepada 52 KPM, Ini Pesan Peratin Tri Budi Sukur Dalam Acara PMT

oleh
oleh
Share artikel ini

Detiknews86.com – Lampung Barat
Pemerintah pekon Tri Budi Sukur, Kecamatan Kebun Tebu, Kabupaten Lampung Barat, Salurkan program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) kepada 15 ibu hamil dan 37 balita, acara tersebut digelar di balai pekon setempat, Kamis (06/06/2024).

Hadir dalam acara tersebut Camat Kebun Tebu Ernawati SE, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Pendamping pekon, Bidan desa, Peratin bersama aparatur pekon dan masyarakat penerima bantuan.

Juyanto peratin pekon Tri Budi Sukur dalam kesempatan itu menyampaikan,” Alhamdulillah pada hari ini pemerintah pekon dapat menyalurkan bantuan kepada balita dan ibu hamil, ini adalah program pemerintah pekon dalam mengatasi sunting, seperti kita ketahui stunting saat ini menjadi perhatian serius pemerintah pusat, ujarnya.

Peratin yang akrab disapa Juyan itu juga berpesan kepada masyarakat penerima agar lebih memperhatikan kesehatan bayi dan ibu hamil, seperti kita ketahui PMT adalah kegiatan pemberian makanan tambahan kepada balita, berupa makanan bermutu dan aman dengan tetap memperhatikan aspek kwalitas dan mutu makanan.

“Dengan program ini harapan nya tidak ada lagi balita yang mengalami stunting, khususnya dipekon Tri Budi Sukur ini, seperti kita ketahui program penanganan dan pencegahan stunting ini, akan dilaksanakan secara serentak di seluruh Kabupaten Lampung Barat ini, pungkasnya.
(Samsun)