DetikNews86.Com || Sumatera Utara – Kota Medan _ Praktisi dan penggiat pengemudi online Sumatera Utara, David Bangar Siagian menyampaikan himbauan dan ajakan kepada seluruh Mitra Transportasi Berbasis Aplikasi Online baik mobil ataupun ojol agar tetap ke TPS dan menggunakan hak pilihnya pada Pilkada di Sumatera Utara, baik Pilkada di Tingkat 1 ataupun Tingkat 2.
“Jangan golput, pilihlah sesuai hati nurani, mana pemimpin yang sekiranya bisa mengayomi masyarakat dan mau diajak berkomunikasi dengan masyarakat yang bekerja di sektor transportasi berbasis aplikasi online di Sumatera Utara ini, khususnya tentang regulasi di tingkat daerah” demikian disampaikan David Bangar Siagian.
Sudah 8 tahun aplikasi transportasi online ada di Sumatera Utara dan sudah menjadi salah satu kebutuhan masyarakat, tapi pemerintah daerah terkesan lambat untuk mengatur ini dalam hal regulasi.
Contoh kecil saja, tentang ketetapan tarif.
“Jangan antar aplikasi yang bersaing tarif, masyarakat yang bekerja sebagai Mitra Aplikasi Transportasi Online yang dirugikan” tambah David Bangar Siagian.
Siapapun nanti yang menjadi kepala daerah di Sumatera Utara, diharapkan mau dan peduli kepada nasib para driver online dan ojol di Sumatera Utara ini. Demikian ungkap David Bangar Siagian. (Reds/Team)