Desa Cinta Damai lakukan kegiatan Bejamu Saman Roa Lo Roa Ingi, lestarikan budaya gayo

Share artikel ini

DETIKNEWS86.COM, KUTACANE 

Saman adalah salah satu kesenian yang berkembang di daerah Gayo yang dilakoni oleh laki-laki pada acara-acara tertentu. Banyak manfaat yang didapat melalui saman bagi masyarakat Gayo.

Salah satunya adalah pertunjukan saman yang dilakukan pada saat “Bejamu Saman” yang sudah menjadi tradisi masyarakat Gayo secara turun temurun.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mempererat silaturahmi antara warga satu kampung dengan kampung lain dalam satu Kabupaten atau antar Kabupaten seperti saat ini sedang berlangsung di Desa Cinta Damai Kecamatan Bambel Kabupaten Aceh Tenggara dimana tamunya dari Desa Kuta Ujung Kecamatan Kutapanjang Kabupaten Gayo Lues, Sabtu (8/7/2023)

Salah satu tokoh masyarakat Gayo Azinawawi yang juga Ketua DPW C.I.C Provinsi Aceh , “mengatakan bejamu saman adalah simbol penyambung tali silaturahmi antar masyarakat Gayo menjalankan hablum minannas sesuai syariat Islam”.

Bejamu Saman roa lo roa Ingi akan dilaksanakan mulai tanggal  8  sampai 9 Agustus 2023, terlihat hadir dalam acara pembukaan Muspika Kecamatan Bambel serta Anggota DPRK Win Sukri beserta beberapa para Pengulu kute se Kecamatan Bambel.

[Ady]