DetikNews86.Com – Simalungun – Lima penumpang mobil pickup terpaksa dilarikan ke rumah sakit, setelah kendaraan yang mereka tumpangi diseruduk bus Jum’at (21/1/2022) sekira pukul 09.30 Wib.
Informasi diperoleh, insiden itu terjadi di Jalan Pematang Siantar Medan KM 19- 19,5, tepatnya di Nagori Dolok Kahean, Kecamatan Tapian Dolok, Simalungun.
Kanit Laka Sat Lantas Polres Simalungun, Iptu Jhoni F Sinaga mengatakan, kecelakaan terjadi antara bus Mercedes Eldivo, AB 7734 JN dengan Mitsubishi L-300, BK 8880 XT.
Kejadian berawal ketika bus Mercedes Eldivo, AB 7734 JN–dikemudikan Hendri Simbolon (30), warga Bandar Kalifah, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deliserdang datang dari arah Pematang Siantar dengan kecepatan tinggi.
“Diduga sebelum terjadinya kecelakaan, pengemudi bus Mercedes Eldivo, AB 7734 JN kurang berhati-hati dan tidak menjaga jarak iring dengan kendaraan di depannya,” katanya.
Saat itu, pengemudi bus Mercedes Benz hendak mendahului mobil pickup L-300, BK 8880 XT, yang dikemudikan Montan Silalahi (37)–warga Jalan Tangki Lorong 20, Kelurahan Naga Pita, Kecamatan Siantar Martoba, Kota Pematang Siantar–dengan 5 penumpang di atas mobil.
Namun, saat Hendri Simbolon akan mendahului pickup tersebut, di saat bersamaan dari arah berlawanan ada kendaraan lain menuju Pematang Siantar.
“Sehingga pengemudi bus Marcedes berusaha kembali ke jalur kiri. Namun tidak terkendali sehingga bagian depan kiri bus menabrak bagian belakang mobil Mitsubishi pickup L-300, BK 8880 XT,” jelas Sinaga.
Akibatnya, mobil yang dikemudikan Montan Silalahi terpental ke kiri arah tujuannya lalu menabrak pohon mahoni yang berada di beram kiri arah Medan.
Tak sampai di situ, kendaraan tersebut kemudian terbalik miring kanan, sehingga seluruh penumpangnya ‘terbang’ terlempar dari atas mobil.
“Pengemudi mobil pickup dan 5 penumpangnya mengalami luka ringan dan dibawa berobat ke Rumah Sakit Vita Insani Pematang Siantar. Sedangkan pengemudi bus menyerahkan diri ke Pos Lantas Dolok Merangir,” katanya.(22/01/2022)
Sementara itu, penumpang bus tidak ada yang mengalami luka dan sudah kembali ke rumah masing-masing.
Pasca insiden tersebut, polisi sudah melakukan olah TKP dan meminta keterangan saksi-saksi serta mengamankan kedua kendaraan sebagai barang bukti.
Berikut para penumpang yang mengalami luka:
– Jonathan Hasibuan (16) warga Jalan Makadame Raya, Perumnas Batu VI, Kecamatan Siantar, Simalungun.
Mariance Silalahi (38), warga Jalan Makadame Raya Perumnas Batu VI, Kecamatan Siantar, Simalungun.
Cantika Sijabat (1), warga Jalan Mual Nauli, BDB, Pematang Siantar
Viani Silalahi (35) warga Jalan Mual Nauli, Kelurahan Siopat Suhu, Siantar Timur, Kota Pematang Siantar.
Robert Saragih (36), warga Jalan Mual Nauli, Kelurahan Siopat Suhu, Siantar Timur, Kota Pematang Siantar. (ibs)