Diskominfo “Bahaya Penyebaran Media Sosial Jauh lebih Cepat Di Bandingkan Berita Online”

Share artikel ini

Bogor,//detiknews86.com Diskominfo Kabupaten Bogor akui di dalam penyebaran informasi  saat ini dikuasai oleh media sosial dimana minat masyarakat  sangat antusias dalam menggunakannya saat ini.

Hal tersebut di sampaikan kepala Bidang Penggelolaan Informasi Dan Komunikasi Publik Diskominfo Kabupaten Bogor Iwan Setiawan S Sos.Msi .saat menjadi Narasumber pada acara  ngariung pancakarsa Pokja Wartawan Kabupaten Bogor yang berlangsung di aula Diskominfo kabupaten Bogor Selasa 23 Agustus 2022

Terkait dengan kegiatan ngariung pancakarsa Pokja Wartawan Kabupaten Bogor pihakny dari awal berkomitmen untuk mendukung penuh segala kegiatan termasuk program pancakarsa Pokja Wartawan Kabupaten Bogor.

Pihaknya juga menjelaskan bahwa tantangan dunia pers di era digital 4.0 sangat lah berat untuk itu pihaknya mengajak semua pihak untuk sama sama, bahu membahu dalam menyikapi perkembangan dunia digital tersebut.

Berita dari rekan Pers yang terbaru mungkin akan dibaca oleh beberapa ratus orang saja setelah dianggap berita bagus dan viral maka media sosial akan menunggangi dan ikut menyebarkan berita tersebut dengan cara dan fersi mereka sehingga bisa berjuta juta orang yang melihat.ucap Iwan

Media Sosial akan mendapatkan pundi pundi keuntungan dari berita yang mereka sebarkan melalui  Endorse dan Iklan yang masuk di beranda berita, mulai sekarang rekan media harus bisa mengikuti perkembangan digital tutupnya.

( Agus/Sartono)