Hari Ke II Ujian,Bupati Nias Monitoring Secara Langsung Pelaksanaan Ujian Sekolah Di Tingkat SD di Kecamatan Hiliserangkai

oleh
oleh
Share artikel ini

Nias.detiknews86.com
Selasa, 10 Mei 2022. Pelaksanaan Ujian Sekolah Tingkat SD hari ke II (dua) di Kabupaten Nias dimonitoring langsung oleh Bupati Nias Yaatulo Gulo, S.E., S.H., M.Si. dan didampingi oleh Sekda Kabupaten Nias, Plt. Kadis Dukcapil, Kabid PNFD, Kasi Kurikulum, dan Kasubag PEP. Monitoring tersebut dilaksanakan di SDN. 071002 Lolowua dan SDN 076672 Hilizia Lawalawa, Kecamatan Hiliserangkai, Kabupaten Nias.
Kegiatan ini masih tetap dilakukan dengan tujuan untuk melihat secara langsung proses pelaksanaan ujian, memantau kesiapan dan kenyamanan seluruh siswa atau peserta ujian selama mengikuti ujian, dan sekaligus memastikan kehadiran para guru dalam mengawas selama proses ujian berlangsung.
Bupati Nias, dalam kunjungannya berpesan kepada seluruh guru agar tetap menjalankan tugasnya dengan baik, serta memperhatikan perkembangan siswa-siswi dalam mengikuti proses pembelajaran di sekolah supaya seluruh siswa menjadi berkualitas dan berprestasi.

Jika ada yang ingin disampaikan mengenai kendala-kendala yang dihadapi dalam melaksanakan tugas mengajar dan juga terkait kenyamanan belajar mengajar, agar berkoordinasi dan komunikasi kepada dinas terkait, misalnya Dinas Pendidikan”. Ujar Bupati Nias.
Selanjutnya, Bupati Nias juga memberikan amanah kepada seluruh peserta ujian untuk tetap belajar dan mempersiapkan diri dalam mengikuti dan menjawab soal-soal ujian dengan benar.

“Saya himbau kepada anak-anak kami sekalian agar belajar keras untuk menggapai cita-cita dan tetaplah semangat, raihlah prestasi sebanyak mungkin. Kalian adalah generasi penerus dan pemimpin di masa depan, buatlah kedua orangtua kalian bangga dengan kalian”. Ucap Bupati Nias

Usai melaksanakan monitoring, Bupati Nias beserta rombongan menyempatkan diri untuk melayat ke rumah duka salah seorang Desa Dahadano Botombawo, Bapak . Ama Gayui Mendrofa Alm sekaligus menyerahkan akta kematian kepada keluarga duka.

Pantauan Awak media detiknews86.com Kegiatan Bupati Nias sangat di respon oleh masyarakat.(EMEN/Tim)