Saat ini Kantor Pertanahan Kabupaten Kudus menyediakan layanan pengecekan informasi tata ruang secara mandiri pada loket pelayanan PELITAKU, sehingga masyarakat dapat secara mandiri menetahui informasi tata ruang pada lokasi tanah melalui koordinat. Hal ini memudahkan Investasi dan informasi kepada masyarakat.
GISTARU merupakan Geographic Information System (GIS) yang dibuat oleh Direktorat Jenderal Tata Ruang ATR/BPN untuk menampilkan peta rencana tata ruang secara online yang dapat diakses oleh publik/masyarakat baik peta Rencana Tata Ruang Wilayah maupun rencana Detail Tata ruang. Masyarakat dapat mengakses melalui gistaru.atrbpn.go.id
Apabila RDTR Sudah terintegrasi dengan OSS, Maka KPPR dapat langsung terbit melalui Konfirmasi KKPR melalui aplikasi GISTARU menu RDTR interaktif masyarakat dapat mengetahui peruntukan setiap lokasi, simulasi perhitungan Koefisien Dasar Bangunan maksimal dan Koefisien Dasar Hijau Minimal.
Berikut Cara untuk Mengetahui Informasi Lokasi Terhadap RTRW Kabupaten Kudus :
1. Masuk pada Aplikasi gistaru.atrbpn.go.id lalu pilih RTR Online
2. Checklist Kemudian Pilih Ok
3. Untuk Memasukkan koordinat lokasi dapat menggunakan menu search pada pojok kanan atas. Untuk mengganti basemap dapat memilih menu basemap gallery
4. Apabila lokasi sudah sesuai dengan letak tanah maka selanjutnya Add data pada bagian bawah kemudian akan muncul pop up seperti pada gambar kemudian pilih kategori daerah, jenis RTR, RTRW kabupaten/Kota, wilayah Provinsi Jawa Tengah, Kemudian Pilih pola ruang.
Dengan adanya inovasi layanan ini Yuk #SobATRBPN cek secara mandiri Informasi Lokasi Terhadap RTRW
di Kabupaten Kudus! ☺️
—————————
Sampai kan Pertanyaan, Keluhan, Saran atau Pengaduan melalui kanal resmi kami:
Nomor Halo kakan : 0877-1443-4832
Twitter: @kantahkabkudus
Instagram: @kantahkabkudus
Fanpage facebook: BPN Kudus
Youtube: Kantah Kab Kudus
Website: kab-kudus@atrbpn.go.id
#kudusPASTIBISA
#kantahKabKudus
#ATRBPNMajudanModern
#Layananprioritas
# Humas Kantor BPN Kab Kudus