Ipelmabar Segera Laksanakan Silaturahmi Keakraban Aneuk Aceh Barat (SIKAAB) tahun 2022

Share artikel ini

DetikNews86.com~Meulaboh | Ikatan Pelajar Mahasiswa Aceh Barat (IPELMABAR) akan gelar Acara Silaturahmi Keakraban Aneuk Aceh Barat (SIKAAB) tahun 2022 pada hari sabtu dan minggu, tanggal 3 -4 Desember 2022 dengan tujuan untuk menyambung tali silaturahim antar pelajar dan mahasiswa  Aceh Barat yang sedang menempuh jenjang pendidikan di Banda Aceh – Aceh Besar, agar bisa saling berkomunikasi dan mengenal satu sama lain, Rabu (23 November 2022).

Ketua Panitia SIKAAB, Ferri Rismawan, mengatakan bahwa dalam acara SIKAAB tahun ini diadakan selama dua hari, dimana hari pertama akan dilaksanakan secara indoor dengan berbagai macam rangkaian acara, dimulai dari peusijuk secara simbolis, laporan ketua panitia, sambutan ketua umum ipelmabar, sambutan ketua umum IKABA oleh bapak. H. Aminullah Usman SE.,Ak. MM, dan sambutan dari Pj. Bupati Aceh Barat, serta di akhiri dengan Do’a dan foto bersama.

“Dalam acara ini, IPELMABAR mengadakan berbagai rangkaian acara, dimana hari pertama dilaksanakan secara formal dengan mempertemukan Mahasiswa baru dengan pengurus IKABA (Ikatan Kekeluargaan Aceh Barat) Banda Aceh, tokoh Aceh Barat yang berada di Banda Aceh dan mempererat silaturahmi dengan Mabahsiswa Baru dengan Pengurus Ipelmabar Banda Aceh.”

“Dan dihari kedua dilaksanakan kegiatan secara outdoor dengan dimulai dari pekenalan, mentoring, melakukan permainan maupun lomba, dan penampilan lainnya, demi menjunjung tinggi rasa solidaritas dan kekeluargaan.” kata Ferri Rismawan.

Hafrizal selaku Ketua Umum Ipelmabar menambahkan, dengan adanya acara SIKAAB ini, akan membuat para Mahasiswa Aceh Barat yang sedang menempuh jenjang pendidikan di Banda Aceh dan Aceh Besar terus kompak, serta saling mengenal teman-teman antar kecamatan yang ada di Aceh Barat demi terciptanya rasa persaudaraan dan kekeluargaan.

“Ipelmabar sendiri merupakan organisasi yang bertujuan menjalin silaturahmi serta merangkul semua Pelajar dan Mahasiswa/i yang berbeda kecamatan di Aceh Barat, tentunya dengan adanya acara SIKAAB ini, kita ingin para mahasiswa baru dapat membaur dengan sesamanya”.

“Pesan kami, kepada Mahasiswa/i yang merantau dari Aceh Barat agar selalu menjaga silaturahmi, karena kita berasal dari berbagai daerah kecamatan yang berbeda-beda, apalagi di Ipelmabar tidak berbicara aku, kamu maupun dia, tetapi berbicara kita untuk selalu bersama untuk menjadikan kita sebagai generasi Aceh Barat untuk sukses bersama kedepannya, tutupnya.  [KA]