Jalan Tanggul Menuju Pasar Rengasdengklok Rusak Berat, Dinas PUPR Segera Perbaiki

oleh
oleh
Share artikel ini

Karawang : //detiknews86.com/ – Kondisi Jalan tanggul menuju Pasar Proklamasi Rengasdengklok Kabupaten Karawang mengalami rusak berat, terlihat material cor tak karuan dan banyak segmen betonisasi retak parah hingga memunculkan lubang.

Pasalnya, selain membahayakan bagi pengguna jalan dan aktivitas perekonomian warga juga terhambat dengan kerusakan jalan tersebut.

“Padahal jalan itu sudah lama rusak, tapi sampai saat ini belum ada tindak lanjut dari pihak dinas PUPR Kabupaten Karawang untuk memperbaikinya. Kondisi jalan tersebut sudah pada belah, dengan panjang hampir dua kilo meter,”kata Reynaldi PIMRED media TINTA MERAH yang akrab di sapa Alo pada Selasa (16/07/2024).

Dia menambahkan, saat ini jalan jalur Pasar proklamasi rengasdengklok sangat ramai di lalui pengendara roda dua mau pun roda empat, karena jalur jalan utama tersebut saat ini sedang dalam perbaikan.

“Jadi para pengendara memilih jalan ini, selain dekat juga tidak terhambat kemacetan,”jelasnya.

Lebih lanjut Alo, terlebih di saat musim hujan dengan kondisi jalan semakin membahayakan. Licin dan becek,”Kalau pas musim hujan malah lebih parah, ya harapannya segera diperbaiki,”harapnya.

Tak hanya itu Ketua Ikatan Wartawan Online Indonesia (IWOI) KORWIL Karawang Utara yakni Solehudin Bholenk menegaskan, kepada pihak Dinas PUPR bisa segera melakukan perbaikan di jalan alternatif tersebut, sebelum bertambah parah. Di khawatirkan terjadi adanya korban kecelakaan akibat jalannya terlihat belah-belah dan berlobang.

“Mestinya dari pihak Dinas terkait dapat segera memperbaiki, jalan coran jalur tanggul irigasi pasar Proklamasi Rengasdengklok yang sudah lama rusak,”tegas Solehudin. (Sr)