Kanit Binmas : Pelajar Agar Tidak Gunakan Knalpot Blong di Jalan Raya.

oleh
oleh
Share artikel ini

BATU BARA | Detiknews86.com – Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Labuhan Ruku melaksanakan sosialisasi di ruang kelas sekolah Cipto Abdi Negoro ( CAN ) Desa Perkebunan Sei Bejangkar Kab. Batu Bara. Selasa 06 Agustus 2024 Pukul 09.30 Wib.

Menurut Binmas Polsek Labuhan Ruku IPTU Fahmi, S.H sosialisasi ini diselenggarakan agar Siswa,i SMA Sei Bejangkar menjadi Police Go To School diwilayah hukum Polsek Labuhan Ruku Polres Batu Bara.

Kanit Binmas Polsek Labuhan Ruku juga menghimbau kepada para pelajar agar tidak menggunakan knalpot Blong yang terjadi pada saat berlalu lintas di jalan raya.

Tambah, IPTU Fahmi, S.H selain dilarang menggunakan Knalpot Blong, para siswa,i juga dihimbau agar menjauhi bahayanya narkoba.

Komitmen Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, S.H.,S.Ik mengatakan dengan tegas siap perang melawan narkoba.

Narkoba salah satu musuh negara dan anak bangsa.

Selanjutnya Kanit Binmas juga menyampaikan kepada para pelajar tentang bahaya narkoba serta mengingatkan kepada para pelajar untuk menjauhi narkoba dan memberikan informasi kepada POLRI apa bila ada melihat peredaran narkoba di tempat mereka tinggal.

Penulis : Staf07