Kapal Nelayan Kuala Baru Karam di Laut Aceh Singkil

Share artikel ini

DetikNews86.com-Singkil | Seorang nelayan Kuala Baru Kecamatan Kuala Baru Kabupaten Aceh Singkil, Rabu dini hari sekitar Pukul 16.00 WIB dikabarkan karam dihantam ombak saat hendak menuju pulang ke Kuala Baru. Kamis (01/09/2022)

Nelayan Kuala Baru yang naas itu diketahui bernama Saiful,40 Tahun, warga Desa Suka Jaya Kecamatan Kuala Baru. “Korban di ketahui pergi melaut sendiri, naas, saat hendak menuju pulang memasuki muara robin nya dihantam ombak hingga tenggelam”, tutur TKSK Kuala Baru Heri Chandra.

Kronologis kejadian nya kata Heri, saat itu, Saiful yang baru pertama kali pergi melaut, pergi sendirian,di tengah angin barat yang pecah berhembus kencang saat bergegas hendak pulang menuju Kuala Baru, kejadian naas menimpa robin nya hingga tenggelam.

Beruntung tidak ada korban jiwa,Saiful sempat diselamatkan nelayan Kuala Baru, “Alhamdulillah kejadian itu tidak ada memakan korban karena cepat diselamatkan nelayan lain” ujar Candra.

“Ditambahkan, memang muara itu terasa rawan, sudah sering kali menelan korban para nelayan karam di muara tersebut.nelayan harus waspada disana terlebih disaat angin berhembus kencang”, katanya.

“Saya baru pertama kali pergi melaut, naas robin saya tenggelam di hantam angin kencang di muara ketika hendak menuju pulang ke Kuala Baru”tutur Saiful rada kecewa. [RHMN]