Banyuasin,|| detikNews86.com–
Mangrove adalah suatu tipe hutan yang tumbuh di daerah pasang surut, terutama di pantai yang terlindung, laguna dan muara sungai yang tergenang pada saat pasang dan bebas dari genangan pada saat surut yang komunitas tumbuhannya bertoleransi terhadap salinitas. Hutan mangrove memiliki fungsi dan manfaat secara fisik, ekologis dan ekonomis. Secara fisik manfaat mangrove antara lain, sebagai perlindungan terhadap sedimentasi, abrasi dan instrunsi air laut, penahan badai dan angin yang bermuatan garam, serta untuk menurunkan emisi karbon. Secara ekologis hutan mangrove berfungsi sebagai tempat hidup, perlindungan dan sumber pakan bagi biota laut dan spesies yang ada di sekitarnya. Sedangkan secara ekonomis hutan mangrove berfungsi sebagai tempat rekreasi wisata, sumber bahan baku untuk bangunan dan kayu bakar serta sebagai sumber mata pencaharian masyarakat sebagai nelayan penangkap ikan, udang, kepiting dan lainnya.
Penanaman Mangrove di Pelabuhan TAA memakai lahan seluas 2 (Dua) Ha dengan pohon Mangrove sebanyak 10.000 batang.
Bertempat di Pelabuhan Tanjung Api-api (TAA) Desa Muara Sungsang Kecamatan Banyuasin II Kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan, Senin, 15/05/2023.
Presiden Republik Indonesia Bapak Ir.Joko Widodo berpesan secara virtual kepada seluruh jajaran SE-Indonesia agar dapat “menjaga dan merawat bibit mangrove yang di tanam supaya dapat hidup dan tumbuh dengan subur,” tegasnya
Turut Hadir dalam penanaman Mangrove Kapolda Sumsel IRJENPOL A. Rachmad Wibowo, S. Ik, Direktur Ditpolair Polda Sumsel Kombes Pol Andreas Kusmaedi, Kasrem 044/ GAPO KOLONEL INF. Mohammad Tohir, S. Sos., MM, Danlanal Palembang KOLONEL Laut (P) Sandi Kurniawan, Danlanud Sri Mulyono Herlambang Kolonel Pnb Sigit Gatot Prasetyo, M.M.O.A.S, Kepala Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Hutan Lindung (BPDASHL) Musi Provinsi Sumatera Selatan Siswo, S. Hut., M. Si, Dirut PT. Pusri Palembang Tri Wahyudi Saleh. Wabup Banyuasin H. Slamet Somosentono, SH. Ketua DPRD Banyuasin Irian Setiawan, SH., M. Si. Kadis Pertanian H. Sarip, SP., M. Si. BPBD Ir. Alpian Soleh, Kajari Banyuasin diwakili oleh Alexander, SH. Kapolres Banyuasin AKBP Imam Syafi’i, S. IK., M. Si, Dandim 0430 Banyuasin Letkol CZI Agus Suwanto, ST., M. IP, Camat Banyuasin II, Ahmad Riduan,S.Sos,M.Si, Kapolsek Sungsang IPTU Novet Ardinata, SH., MH.
Danramil 430 – 02 Sungsang KAPTEN INF Pringgo Budi Sasmito,Kapos Pangkalan Sandar Sungsang, Bripka S.J.Hutabarat
Serta 1000 para undangan yang hadir.
(Hamkah)