Banyuasin,|| detikNews86.com–
kegiatan yasinan dan tahlilan serta doa bersama ditpolair Polda Sumsel Pos Sungsang dan anggota bersama tokoh masyarakat dan nelayan tersebut untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama.
Kapos Sungsang ditpolair Polda Sumsel, Bripka Sarwani dalam sambutan mengatakan Selain yasinan dan tahlilan kami juga melaksanakan shalat berjamaah yang telah kami laksanakan semenjak mengawali tugas di sini dan insyaallah yasinan dan tahlilan akan kami lakukan secara rutin setiap satu Minggu sekali. Hal ini dilakukan tidak lain adalah untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan anggota ditpolair Polda Sumsel Pos Sungsang kepada Allah SWT, ujar Sarwani kepada detikNews86.com sabtu malam Setelah selesai kegiatan. (25/05/2024)
Ia menjelaskan, pelaksanaan, yasinan dan tahlilan di Pos Sungsang merupakan bentuk pembinaan mental dan rohani para anggota Pos Sungsang serta masyarakat sekitar agar tidak menyimpang dari norma-norma hukum dan norma agama.
Dengan kegiatan tersebut Kapos Sungsang berharap dapat meningkatkan kepercayaan dan kecintaan masyarakat Sungsang ke seluruh anggota ditpolair Polda Sumsel Pos Sungsang, Karena kita harus menjadi contoh teladan bagi masyarakat, bukan memberi contoh yang buruk tuturnya.
Turut hadir dalam kegiatan, Kapolsek Sungsang, Iptu Ricky Febriean,SH, MH, yang di wakili oleh Kanit Babinkamtibmas, Aiptu Alek Mahali,SH, Pos TNI AL Sungsang, Kepala Desa Sungsang IV, Romi Adi Candra yang di wakili oleh kepala dusun, Abdullah mustar, P3N Sungsang IV, H.Abdul Wahab, Pengusaha CV.Aldo Saputra, Amir Hamzah (bos Unyil) serta masyarakat nelayan dan seluruh anggota ditpolair Polda Sumsel Pos Sungsang.
(Hamkah)