Keturunan Oppung Tuan Sihubil Kabupaten Samosir Sambut Tahun Baru 2022, Dengan Lakukan Ibadah Dan Syukuran Bersama

Share artikel ini

DetikNews86.Com – SAMOSIROppung Tuan Sihubil,yang punya anak tunggal Op. Sapala Tua Tappuk Nabolon dimana Oppung Sapala Tua Tampuk Nabolon  punya anak 3 (tiga) I..Raja Mataniari, II Raja Niapul,III.Raja Siboro.Senin 17 januari 2022 bertempat di Aula Paroki Katolik Santo Michael   Kecamatan Pangururan Keturunan Oppung Tuan Sihubil  melaksanakan kegiataan ibadah bersama menyambut Tahun baru 2022

Kegiaatan ibadah bersama yang dihadiri Anak, Boru, bere, ibebere Keturunan Tuan Sihubil se kabupaten Samosir mengambil Thema ” Peliharalah Kasih Persaudaraan” yang tertulis di ( Ibrani 13;1) Kegiaatan ibadah dipimpin pendeta Agus Tampubolon yang bertugas di Resort HKBP Tomok kecamatan Simanindo dan Pendeta Ayub Tampubolon ketua API (Asosiasi Pendeta Indonesia) kabupaten Samosir.Dalam ibadah bersama tersebut  kidung pujian dibawakan  Tagor Tampubolon dan Nauli Sister.

Dalam khotbahnya Pendeta Ayub Tampubolon menyampaikan bahwa kita semua dalam kasih dan berkat Tuhan.
Turut hadir dalam ibadah bersama tersebut Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon SH MH dan ibu, Kasi intel kejari Samosir Tulus Tampubolon SH MH pengurus Kumpulan Tuan Sihubil kabupaten Samosir dan para pengurus Kecamatan .

Kegiaatan Ibadah yang berlangsung khidmat diakhiri dengan penyampaian ucapan selamat menyambut tahun baru 2022 dari ketua keturunan  kecamatan panggururan

” Betapa bahagia  hati kita, dimana hari ini kita dapat melaksanakan ibadah bersama dan terimakasih pada bapak kapolres AKBP Josua Tampubolon SH MH dan Kasi intel Kajari Samosir yang merancang kegiaatan ibadah bersama  ini dapat berlangsung, dan mudah mudahan nantinya semakin diberkati Tuhan dan semakin memperoleh jabatan yang semakin tinggi nanti nya ” ujar ketua kumpulan Tuan Sihubil kecamatan Pangururan.
Lebih lanjut beliau menyampaikan ucapan terimakasih juga buat boru, bere dan ibebere sekabupaten Samosir.

” Terimakasih pada Tulang kami semua, atas perhatian nya yang menyatukan kami dan saling kenal keturunan oppung Tuan Sihubil, dan kami dalam kegiaatan ini tetap meminta agar kiranya Tulang semua dalam berkat Tuhan dan kasih nya dan memberi pasu pasu ( berkat) pada kami: ujar Rudi Siahaan mewakili, bere, ibebere Dari perwakilan boru selain mengucapkan terimakasih juga mendendangkan lagu batak ciptaan Tagor Tampubolon tenar yang berjudul ” Boru Panggoaran” dan dalam kesempatan tersebut pencipta Lagu Tagor Tampubolon ikut langsung menyanyikan lagu tersebut.

” Teimakasih besar buat pak kapolres yang sangat mendukung kegiaatan ini dan juga buat para boru; bere,ibebere pinompar Oppung Kita Tuan Sihubil hingga kegiaatan ibadah dan syukuran hari ini dapat terlaksana dengan baik” ujar Kasi intel kajari Samosir Tulus Tampubolon SH MH

” Kegiaatan Ibadah dan Syukuran ini dapat kita laksanakan dengan baik dan sukses, terimakasih pada semua yang hadir dan berkarya hingga kegiaatan dapat berlangsung dengan baik, dan ini juga sebagai rasa rindu ku dapat kumpul dengan saudara saudaraku, dan saya selalu ingat akan pesan dari  orang tua ku, agar dimana pun bertugas agar tetap mengingat Dalihan Natolu” ujar Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon SH MH

Lebih lanjut Kapolres Samosir dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan bahwa bahwa Tahun ini Polres Samosir akan naik menjadi polresta, dimana nantinya disetiap kecamatan akan ada polsek dan personil yang juga akan ditambah, dan beliau juga menyampaikan agar kiranya masyarakat khususnya pinompar Tuan Sihubil mendukung agar ikut Vaksin ke III.

(TSN/RED)