Kukuhkan Bunda Literasi Aceh Tengah, Upaya Mendorong Budaya dan Minat Baca Masyarakat

Share artikel ini

DetikNews86.com-Takengon | Bertepatan dengan kunjungan Kepala Perpustakaan Nasional RI yang dalam kesempatan ini diwakili oleh, Kepala Pusat Data dan Informasi Perpustakaan Nasional Ri Dr. Taufiq A. Gani, S.Kom., M.Eng.Sc sekaligus dalam rangka Silaturrahmi Pustakawan dan Tenaga Pengelolaan Perpustakaan Se-Kabupaten Aceh Tengah.

Bupati Aceh Tengah, Drs Shabela Abubakar, mengukuhkan Puan Ratna sebagai Bunda Literasi Kabupaten Aceh Tengah, yang selanjutnya bertugas mendorong budaya dan minat baca masyarakat, khususnya generasi muda, yang menjadi tumpuan masa depan bangsa.

Dalam kesempatan tersebut Bupati juga menyematkan selempang dilanjutkan dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) Bunda Literasi oleh Kepala Data dan Informasi Perpustakaan Nasional RI sebagai tanda simbolis mulai bertugasnya Bunda Literasi Aceh Tengah.

Dalam Arahan dan Sambutanya, Bupati Shabela Abubakar menyampaikan ucapan selamat datang kepada kepala Data dan Informasi Perpustakaan Nasional RI serta ucapan selamat bertugas pada Bunda Literasi Kabupaten Aceh Tengah.

“Pertama sekali selaku Pimpinan Daerah dan segenap Masyarakat, mengucapkan selamat datang kepada Kepala Pusat Data dan Informasi Perpustakaan Nasional Ri Dr. Taufiq A. Gani, S.Kom., M.Eng.Sc. di dataran tinggi Tanoh Gayo”, Ujar Bupati Shabela Abubakar membuka sambutanya pada acara yang berlangsung di Gedung Op room, Setdakab Aceh Tengah, Sabtu (03/09/2022).

“Selanjutnya ucapan selamat atas pengukuhan Ibu Puan Ratna sebagai Bunda Literasi Aceh Tengah, serta selamat datang Kami ucapkan kepada seluruh pengelola perpustakaan Kecamatan dan Kampung dalam wilayah Kabupaten Aceh Tengah yang turut hadir dalam kesempatan Silaturahmi ini”, Ucap Bupati lebih lanjut.

Ditambahkannya, Pengukuhan Bunda Literasi adalah upaya untuk mendorong budaya baca masyarakat, khususnya generasi muda, yang menjadi tumpuan masa depan bangsa. Dengan begitu, bunda literasi mendukung generasi muda dalam menyambut masa depan yang lebih cerah dan cemerlang.

“Oleh karenanya Bunda Literasi memiliki peran penting dalam menciptakan lingkungan masyarakat yang gemar untuk membaca, peranan ini memiliki makna yang luas, bukan hanya mengurusi soal membaca buku semata, namun juga melingkupi seluruh aspek literasi, baik itu membaca dalam bentuk buku bacaan langsung melalui media cetak maupun bacaan melalui media elektronik, yang sesuai dengan dinamika perubahan dan perkembangan zaman”, Ungkap Bupati Shabela.

Diakhir sambutannya, Bupati Shabela berharap keberadaan Bunda Literasi Aceh Tengah akan menjadi motivator bagi generasi muda Aceh Tengah untuk gemar membaca dan menulis dengan baik.

“Besar harapan Kami, Bunda Literasi dapat memberikan pertimbangan dalam penentuan dan pelaksanaan pengembangan literasi, menjalin kerjasama dengan perangkat daerah terkait yang berkewenangan menjalankan program, kegiatan serta jejaring literasi”, Harapnya.

“Serta terus berikan motivasi bagi para generasi muda untuk gemar membaca dan menulis dengan baik, Sebagai penyemangat dan penggerak bagi Masyarakat “, Pungkas Kepala Daerah sekaligus Pustakawan dengan nomor register Pustaka 21031900565 tersebut menutup sambutannya.

Sebelumnya dalam laporan, H. Harun Manzola, SE, MM. Plt Kadis Perpustakaan Kabupaten Aceh Tengah, sekaligus Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab mengatakan, Bahwa minat baca Masyarakat Aceh Tengah saat ini kian membaik.

“Saat ini Aceh Tengah, setidaknya telah mempunyai 279 unit Perpustakaan, baik itu di tingkat Kabupaten, Kecamatan dan hingga di tingkat Kampung, sehingga tidak berlebihan jika saat ini diperlukan kehadiran sosok Bunda Literasi Kabupaten yang akan menjadi advisor, untuk lebih meningkatkan fungsi Perpustakaan sebagaimana tercantum dalam amanat Undang-undang No 43 tahun 2007 tentang Perpustakaan”, Terang Harun Manzola.

Tampak Hadir dalam kesempatan tersebut, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab, Asisten Administrasi Umum Setdakab, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kepala Dinas Pendidikan Dayah, Para Camat beserta Istri, Ketua Majelis Pendidikan Daerah dan segenap Pengelola Perpustakaan Kecamatan dan Kampung se Kabupaten Aceh Tengah. [KPA]