Longsor Menimpa Rumah Warga Dusun Cukang Galuh

oleh
oleh
Share artikel ini

Longsor Menimpa Rumah Warga Dusun Cukang Galuh

Sumedang||Jabar||DetikNews86.Com – Hujan deras memicu bencana tanah longsor di Dusun Cukang Galuh RT 04/01 Desa Cisaruat, Kecamatan Wado,Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Sabtu (9/1/2021)

Berdasarkan informasi tanah longsor itu menimpa Rumah Cucu Suparjo 49,Tahun dan mengakibatkan satu orang Korban Meninggal Dunia Siti Nyoman 51,Tahun

Dalam kejadian tersebut seorang ibu rumah tangga Siti Nyoman (51) tewas tertimbun tanah material longsoran, sedangkan anaknya Dede Rayan Ardika (8)Tahun.berhasil diselamatkan dari timbunan tanah dan mengalami luka berat.

Kamar mandi itu ada di bagian dapur, jadi pas terjadi longsor kamar mandi ikut tertimbun, termasuk Siti dan Dede yang sedang di kamar mandi,” ungkapnya

“Warga setempat ketika di mintai keterangan oleh Awak Media,kata: Tarwan langsung melakukan evakuasi dengan menggali timbunan tanah longsor tersebut.Korban Siti sempat dibawa ke Puskesmas Wado tapi nyawanya tidak tertolong dan anaknya Alhamdulillah masih dalam kondisi luka berat dan langsung dirujuk ke RSUD Sumedang,” katanya.

Lanjut menyebabkan, longsor terjadi saat hujan deras turun di wilayah Cisurat.Longsoran terjadi di dekat Rumah korban.Tanah longsoran menimpa dapur milik korban,” ujar Tarwan.

Dari informasinya, saat longsor terjadi, Siti sedang memandikan anaknya di kamar mandi. Kebetulan pada saat itu anaknya hendak berangkat mengaji”ujarnya

(Tito kucir)