KARO (SUMUT) DETIKNEWS86.com__, Demi memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga, Satuan Pengamanan Objek Vital (Sat Pamobvit) Polres Tanah Karo menggelar patroli di sejumlah lokasi strategis di Kabupaten Karo.
Patroli ini dipimpin langsung oleh Kasat Pamobvit Polres Tanah Karo, IPTU Hendrik Tarigan, S.H., bersama sejumlah personel lainnya.
Kegiatan ini dilaksanakan sejak pukul 10.00 WIB tersebut mencakup wilayah Kecamatan Berastagi, Kecamatan Merdeka, dan Kecamatan Dolat Rayat.
Adapun sasaran utama kegiatan ini meliputi beberapa objek wisata populer seperti Taman Mejuah Juah Berastagi, Hotel Sinabung Berastagi, Berastagi Cottage, Puncak Tangke Tabu, dan Bukit Kubu Berastagi. Selain itu, patroli juga dilakukan di objek vital seperti Bank Sumut Unit Pasar Kabanjahe, Bank BRI Unit Lau Cimba Kabanjahe, Bank BNI Unit Pasar Kabanjahe, dan Bank Sumut Cabang Kabanjahe.
Dalam patroli ini, personel Sat Pamobvit melakukan pengamanan serta monitoring terhadap pengunjung objek wisata maupun aktivitas di objek vital. Selain itu, patroli dialogis juga dilakukan dengan berkoordinasi bersama pengelola objek wisata maupun pihak pengamanan internal untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan. Tidak lupa, himbauan terkait pentingnya menjaga situasi keamanan dan ketertiban juga disampaikan kepada masyarakat.
Kasat Pamobvit IPTU Hendrik Tarigan, S.H., menyampaikan bahwa situasi di lokasi yang dipatroli berada dalam kondisi aman dan terkendali. Kegiatan ini juga berhasil membangun komunikasi yang baik antara personel Polri, pengelola, dan pengunjung, sehingga potensi gangguan keamanan dapat diantisipasi lebih awal.
Sementara itu ditempat yang sama, Benny Munthe, Manager Perencanaan LSM KCBI Kabupaten Karo, mengatakan sampai saat ini, kinerja Polres Tanah Karo sangat baik. Mereka hadir langsung di tengah masyarakat.
Lebih lanjut, Benny Munthe, menyatakan LSM KCBI Kabupaten Karo akan terus berkolaborasi dengan semua instansi baik Polri/TNI untuk menjaga situasi tetap kondusif.
“Mari kita semua bergerak bersama untuk memberikan pemahaman positif kepada masyarakat dan mendukung demokrasi yang sehat. Ini adalah tanggung jawab kita sebagai warga dan pemuda yang peduli,” tutup Benny mengajak semua elemen untuk bersama-sama menciptakan suasana aman dan nyaman serta penuh rasa tanggung jawab.
(YB)