DETIKNEWS86.COM, ACEH TIMUR
Buruknya kualitas jaringan internet Telkomsel di wilayah Kecamatan Ranto Peureulak Aceh Timur, membuat berbagai aktivitas komunikasi terhambat. Seperti bisnis online, belajar daring, hingga pekerjaan kantor yang berkaitan dengan informasi, Rabu (197/2023)
Akibat buruknya jaringan Telkomsel, kondisi inipun menimbulkan kekecewaan bagi para pengguna jasa tersebut.
Hal tersebut di sampaikan beberapa masyarakat pada pihak media ini, lantaran keberadaan sinyal Telkomsel tersebut tidak berfungsi dengan semestinya.
Masyarakat yang namanya enggan untuk di publikasi mengatakan, sinyal sering eror dan tidak berfungsi dengan benar, yang sering kita baca di berita bahwa hilangnya sinyal tersebut akibat Fiber optik yang putus. Kata masyarakat tersebut.
Pihak Telkomsel sudah tau penyebab nya karna putus, kenapa Fiber optik tersebut tidak di tanam supaya tidak rentan putus, Kenapa di biarkan fiber optik tersebut di atas tanah terbentang,
nah dari situ saja kita sudah tau bahwa pihak Telkomsel tidak bekerja serius maksimal. Ungkap masyarakat yang namanya enggan di publikasi tersebut.
Masyarakat meminta pihak Telkomsel lebih profesional lagi dalam menangani pelayanan sinyal internet.
[Bayu H.I]