DETIKNEWS86.COM | LANGSA
Kegiatan Panwaslih kali ini melibatkan anggota Panwascam se-kota Langsa secara internal di Kanasha Bistro & Cafe JIn. Jend. Ahmad Yani Gp. Jawa, Langsa Kota, Kota Langsa, Sabtu (10/2/2024).
Acara tersebut dibuka oleh langsung oleh Ketua Bawaslu Kota Langsa Taufiqurrahman.
Kemudian Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan Partisipasi Masyarakat dan Humas Panwaslih kota Langsa Sri Wahyuni menyampaikan, “kegiatan ini bertujuan untuk menyampaikan prosedur dalam menjalankan tugas pengawasan dalam tahapan dan pendistribusian logistik Pemilu 2024”, katanya
Lanjutnya, “pelaksanaan kegiatan ini juga memastikan agar nantinya pengawasan pendistribusian logistik Pemilu 2024 ini sesuai aturan dan perundang-undangan yang berlaku,” ujar Sri Wahyuni.
“Untuk logistik pemilu sudah dalam tahap pengepakan dan tinggal dalam pengawasan pendistribusian untuk disalurkan ke TPS – TPS pada H-1 nantinya”, pungkasnya
Sementara itu Ketua Bawaslu Kota Langsa Taufiqurrahman berharap kepada jajaran pengawas Pemilu Kecamatan untuk selalu tingkatkan pengawasan apalagi sudah masuk masa tenang, juga akan mengawasi proses pendistribusian logistik pemilu dari Komisi Independen Pemilihan (KIP) sampai Ke TPS – TPS.
“Selain itu juga diharapkan melakukan patroli ke setiap Gampong dan Kecamatan, begitu juga di tingkat Gampong”, ujar Taufiqurrahman kepada media DetikNews86.
Panwaslih Kota Langsa sangat mengharapkan di saat masuk nya masa tenang peserta pemilu tahun 2024 ini untuk tidak melakukan hal hal yang di larang oleh undang – undang.
Dan peserta pemilu tidak boleh melakukan aktivitas kampanye di masa tenang, sehingga tercipta nya suasana langsung umum bebas dan rahasia.
[ARM]