Pembangunan SMK Ranto Peureulak terancam Tidak Rampung

Share artikel ini

DETIKNEWS86.COM | ACEH TIMUR

Pembangunan gedung sekolah SMK Ranto Peureulak di Gampong Beurandang, terancam tidak rampung karena progres pengejaran lamban.

Pantauan di lokasi Rabu (15/11/2023) pembangunan sekitar 8 gedung itu belum finishing sepenuhnya, bahkan sejumlah gedung masih penyusunan batu bata.

Ada dua gedung yang sudah dipasang
keramik, dan beberapa gedung tahap plaster dinding.

Menurut pantauan, seluruh gedung belum finishing, padahal waktu pengerjaan tinggal 45 hari hitungan Klender.

Para pekerja terlihat di lapangan, mengejar progres, bahkan parahnya para pekerja, tidak di lengkapi alat pelindung diri yang dapat membahayakan keselamatan pekerja.

Sementara itu M Rizal penanggung jawab pekerjaan yang juga kepala sekolah itu, yang di konfirmasi media menyebutkan jika progres pembangunan sudah mencapai 75 persen.

“Pembangunan sudah 75 persen, untuk tahun anggaran habis tahun 2023, dan pada bulan Januari kami persiapan untuk pindah ke sekolah baru”, kata M Rijal.

Untuk di ketahui setiap unit gedung, tersebut berbeda anggaran, seperti gedung Ruang Kelas Baru, dengan anggaran Rp. 1.225.308.800 lengkap dengan perabot.

Kemudian ada empat unit gedung dengan total anggaran sekitar 1,9 miliar, tiga unit gedung dengan anggaran sekitar 750 juta, program pembangunan itu merupakan swakelola, namun seluruhnya penanggung jawab adalah M Rijal.

Adapun waktu pengerjaan hanya 180 hari kalender yang di mulai pada tanggal 3 Juli 2023 dan berakhir pada 29 Desember 2023.

[BAYU]